3 Tempat Suci di Palestina yang Dikuasai oleh Israel

Rabu, 29 Juni 2022 - 20:17 WIB
loading...
3 Tempat Suci di Palestina yang Dikuasai oleh Israel
3 Tempat Suci di Palestina yang Dikuasai oleh Israel. FOTO/NE Exposure
A A A
JAKARTA - Dalam konflik Israel dan Palestina , tidak jarang bangunan-bangunan bersejarah atau tempat-tempat suci menjadi perebutan di antara keduanya. Sebagai contoh, sebut saja beberapa tempat suci yang berada di kota Yerusalem .

Bagi miliaran penganut keagamaan di dunia, baik Islam, Kristen, maupun Yahudi, Yerusalem merupakan kota suci. Umat Islam memiliki Masjid Al-Aqsa dan Kompleks Kubah Batu. Sedangkan bagi Yahudi, tempat tersebut diyakini sebagai bangunan kuil Yahudi pertama yang pernah ada. Selain itu ada juga tempat bernama Tembok Ratapan atau biasa dikenal Western Wall.

Dalam pendudukan Israel di Palestina, mereka tidak hanya merampas wilayah-wilayahnya saja. Melainkan juga mencoba menguasai tempat suci atau situs bersejarah di dalamnya. Tak jarang, dalam usahanya ini, Israel melakukan kekerasan ataupun intimidasi agar mereka bisa mengontrol sepenuhnya tempat suci tersebut.



Berikut beberapa tempat suci di Palestina yang dikuasai oleh Israel.

1. Masjid Al-Ibrahimi
Masjid Ibrahimi terletak di kota Hebron, Tepi Barat. Umat Islam sangat menghormati tempat tersebut karena diyakini dibangun di atas makam Nabi Ibrahim. Sedangkan bagi umat Yahudi, tempat tersebut dikenal sebagai Gua Patriark. Mereka mempercayai makam Nabi Ibrahim dan Sarah berada di sebuah gua bawah masjid tersebut.

Dilansir dari TRT World, Israel mencoba memperluas kendalinya atas Masjid Ibrahimi. Hal ini membuat para penduduk muslim sekitar khawatir, karena langkah tersebut bisa digunakan Israel sebagai upaya mengambil kendali penuh atas Masjid tersebut.

Dalam hal ini, Kementerian Wakaf Palestina mencurigai langkah tersebut bertujuan menghilangkan unsur Islam dalam Masjid dan diubah sepenuhnya untuk kepentingan Yahudi.

Sedangkan pihak berwenang Israel menyatakan tujuan proyek tersebut untuk membuat akses bagi penyandang disabilitas dengan membangun lift dan tanjakan pada komplek tersebut.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2124 seconds (0.1#10.140)