Zelensky: Ukraina Tangguhkan Ekspor Batu Bara dan Gas Menjelang Musim Dingin

Rabu, 08 Juni 2022 - 16:35 WIB
loading...
Zelensky: Ukraina Tangguhkan...
Zelensky: Ukraina Tangguhkan Ekspor Batu Bara dan Gas Menjelang Musim Dingin. FOTO/Ukraine President Press Service
A A A
KIEV - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengumumkan negaranya menangguhkan semua ekspor batu bara dan gas menjelang apa yang disebutnya sebagai "musim dingin paling sulit selama tahun-tahun kemerdekaan."

“Akibat perang, memang akan menjadi musim dingin yang paling sulit selama tahun-tahun kemerdekaan. Selama periode ini, kami tidak akan menjual gas dan batu bara kami ke luar negeri,” kata Zelensky, seperti dikutip dari TASS, Rabu (8/6/2022).



“Semua produksi dalam negeri akan fokus untuk memenuhi permintaan internal,” Zelensky mengatakan dalam sebuah video yang diposting di saluran Telegram-nya.

Invasi Rusia ke Ukraina nampaknya cukup berpengaruh pada volume produksi batu bara dan gas di Ukraina. Perdana Menteri Denis Shmygal mengatakan, produksi batu bara sebelumnya di tambang yang dikelola negara Ukraina telah turun sepertiga sejak akhir Februari dan merekomendasikan "untuk bersiap menghadapi musim pemanasan paling sulit di Ukraina."

Pemerintah menugaskan perusahaan minyak dan gas milik negara Naftogaz untuk mengumpulkan setidaknya 19 miliar meter kubik gas di fasilitas penyimpanan bawah tanah Ukraina. Menurut Shmygal, Ukraina menyelesaikan musim pemanasan sebelumnya dengan 9 miliar meter kubik gas tersisa di penyimpanannya. Pada 1 Juni, negara itu memiliki 10 miliar meter kubik gas yang tersedia.



Sementara itu, Dewan Direktur Eksekutif Bank Dunia telah menyetujui anggaran USD1,49 miliar pembiayaan tambahan untuk Ukraina. Pembiayaan baru ini merupakan bagian dari paket dukungan total lebih dari USD4 miliar yang dimobilisasi oleh Bank Dunia.

Bantuan tersebut mencakup jaminan pembiayaan dari Inggris, Belanda, Lithuania, Latvia, dan negara bagian lainnya. Bank Dunia mengharapkan dana dari proyek ini digunakan "untuk membayar gaji pemerintah dan pekerja sosial."

Pernyataan itu mengutip Presiden Grup Bank Dunia David Malpass yang mengatakan bahwa bank tersebut "bekerja dengan negara-negara donor untuk memobilisasi dukungan keuangan" dan mengambil langkah-langkah "untuk membantu memberikan akses ke layanan kesehatan, pendidikan dan perlindungan sosial bagi Ukraina."

(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
AS dan Rusia 12 Jam...
AS dan Rusia 12 Jam Rundingkan Gencatan Senjata Ukraina, Apa Hasilnya?
Jajaki Perundingan Perdamaian...
Jajaki Perundingan Perdamaian Abadi, AS dan Ukraina Konsolidasi di Riyadh
Utusan Khusus Trump:...
Utusan Khusus Trump: Saya Tak Menganggap Putin Orang Jahat, Dia Sangat Pintar
PM Negara NATO Mencela...
PM Negara NATO Mencela Uni Eropa yang Ingin Perang saat AS Coba Damaikan Rusia-Ukraina
Negara Tetangga Indonesia...
Negara Tetangga Indonesia Ini Makin Sulit Pasok Tank ke Ukraina
AS Tolak Rencana Inggris...
AS Tolak Rencana Inggris untuk Kirim Pasukan ke Ukraina, Mengapa?
Direktur PLTN: Tak Ada...
Direktur PLTN: Tak Ada yang Bisa Kendalikan Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Terbesar di Eropa kecuali Rusia
Ada Pertandingan Indonesia...
Ada Pertandingan Indonesia Vs Bahrain di GBK, Transjakarta Operasikan 14 Koridor Selama 24 Jam
Papua Nugini Uji Coba...
Papua Nugini Uji Coba Blokir Facebook, Kenapa?
Rekomendasi
Gerald Vanenburg Kirim...
Gerald Vanenburg Kirim Pesan Menyentuh: Kami akan Lakukan Segalanya untuk Harumkan Indonesia!
Duel Tertunda Kembali...
Duel Tertunda Kembali Digelar! Streaming Barcelona vs Osasuna di VISION+
Digerebek di Rumah Janda,...
Digerebek di Rumah Janda, Kades Kasih Duit Rp2,5 Juta ke Warga Buat Kerja Bakti
Berita Terkini
3 Negara Musuh Terbesar...
3 Negara Musuh Terbesar Israel, Salah Satunya Memiliki Senjata Nuklir
48 menit yang lalu
Bos Shin Bet Israel...
Bos Shin Bet Israel Yakin akan Berdirinya Negara Palestina
54 menit yang lalu
Profil Hamdan Ballal,...
Profil Hamdan Ballal, Sutradara Film Pemenang Oscar No Other Land Asal Palestina yang Ditangkap Militer Israel
1 jam yang lalu
5 Komandan Hamas yang...
5 Komandan Hamas yang Tewas di Tangan Israel, Salah Satunya Meninggal Bersama Keluarga di Kamp Pengungsian
2 jam yang lalu
Sangarnya Korupsi Miliader...
Sangarnya Korupsi Miliader Truong My Lan, dari Tilap Rp448 Triliun hingga Pencucian Uang Rp293,9 Triliun
3 jam yang lalu
Pasukan Israel Kepung...
Pasukan Israel Kepung 50.000 Warga Palestina di Rafah, Pengungsi yang Terluka Berdarah hingga Tewas
3 jam yang lalu
Infografis
3 Fakta Hubungan Amerika...
3 Fakta Hubungan Amerika Serikat dan Ukraina Sudah Memburuk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved