Rudal Balistik Mendarat Dekat Konsulat AS di Irak

Minggu, 13 Maret 2022 - 11:43 WIB
loading...
Rudal Balistik Mendarat Dekat Konsulat AS di Irak
Rudal balistik mendarat dekat konsulat AS di Irak. Foto/Ilustrasi
A A A
BAGHDAD - Sebanyak 12 rudal balistik menghantam Ibu Kota wilayah Kurdi utara Irak , Erbil, dengan beberapa laporan menunjukkan beberapa diantaranya mendarat di dekat gedung konsulat Amerika Serikat (AS).

Seorang pejabat AS mengatakan rudal diluncurkan dari negara tetangga Iran pada Minggu (13/3/2022) pagi, tetapi tidak ada laporan tentang korban.

Pejabat di Irak dan AS memberikan laporan kerusakan yang berbeda. Seorang pejabat AS mengatakan tidak ada kerusakan dan tidak ada korban di fasilitas pemerintah AS mana pun, dan tidak ada indikasi bahwa sasarannya adalah gedung konsulat, yang baru dan saat ini kosong.



Sementara Pejabat Irak di Baghdad pada awalnya mengatakan beberapa rudal telah mengenai konsulat dan gedung itu adalah target serangan. Kemudian, Lawk Ghafari, kepala kantor media asing Kurdistan, mengatakan tidak ada rudal yang mengenai fasilitas AS tetapi daerah di sekitar kompleks itu telah terkena.

Seorang pejabat pertahanan AS, yang berbicara dengan syarat anonim, mengatakan tidak pasti berapa banyak rudal yang ditembakkan dan di mana mereka mendarat. Seorang juru bicara departemen luar negeri AS menyebutnya sebagai serangan keterlaluan terhadap kedaulatan Irak dan menunjukkan kekerasan.

Kementerian kesehatan di Erbil mengatakan tidak ada korban jiwa akibat serangan itu.

“Beberapa rudal jatuh di kota Erbil,” kata Gubernur Erbil Omid Khoshnaw, dikutip oleh kantor berita Irak, INA, seperti dikutip dari The Guardian.



Gubernur mengatakan tidak jelas apakah target yang dimaksud adalah konsulat AS atau bandara, di mana ada pangkalan untuk koalisi pimpinan AS yang memerangi kelompok Negara Islam (IS, dulu ISIS).
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1259 seconds (0.1#10.140)