Lagi-lagi Korut Tembakkan Rudal, yang Ke-4 dalam Bulan Ini

Senin, 17 Januari 2022 - 08:18 WIB
loading...
Lagi-lagi Korut Tembakkan...
Korea Utara menguji tembak rudal pada Senin (17/1/2022) pagi, yang tercatat sebagai manuver rudal keempat sepanjang bulan ini. Foto/REUTERS/Ilustrasi
A A A
SEOUL - Korea Utara (Korut) pada hari Senin (17/1/2022) menembakkan rudal, yang kemungkinan sebagai misil balistik. Ini merupakan manuver misil keempat oleh militer rezim Kim Jong-un sepanjang bulan ini.

Coast Guard Jepang, seperti dikutip VoA, mengonfirmasi tembakan rudal dari Korea Utara ke Laut Jepang atau Laut Timur.

Militer Korea Selatan juga melaporkan hal serupa dengan menyebutnya sebagai tembakan "proyektil tak dikenal".



Sejak hari pertama Tahun Baru 2022, Korea Utara telah melakukan tiga uji tembak rudal lainnya, frekuensi tes senjata yang tidak biasa.

Dua dari peluncuran itu diklaim Pyongyang melibatkan rudal hipersonik yang memiliki kecepatan tinggi dan dapat bermanuver setelah peluncuran.

Uji tembak misil ketiga terjadi pada Jumat, melibatkan sepasang rudal balistik jarak pendek (SRBM) yang ditembakkan dari gerbong kereta.

Tidak segera diketahui jenis rudal apa yang diuji tembak pagi ini.

Serangkaian peluncuran misil tersebut mendorong pemerintahan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden untuk menjatuhkan sanksi pertamanya terhadap Pyongyang pada Rabu lalu.

AS juga meminta Dewan Keamanan PBB untuk memasukkan beberapa individu dan entitas Korea Utara ke dalam daftar hitam sanksi.

Korea Utara telah membela uji coba rudal sebagai hak kedaulatannya untuk membela diri dan menuduh Amerika Serikat sengaja meningkatkan situasi dengan menjatuhkan sanksi baru.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom B-1B ke Semenanjung Korea, Korut Sebut Gertakan Sembrono
Korea Utara Bikin Kapal...
Korea Utara Bikin Kapal Perang Terbesar dan Tercanggih, Berikut Penampakannya
Penyelundupan Ilegal...
Penyelundupan Ilegal di Perbatasan Korea Utara dan China Picu Tragedi Kemanusiaan
Adik Kim Jong-un: Tak...
Adik Kim Jong-un: Tak Peduli dengan AS, Status Korut Negara Bersenjata Nuklir Tak Bisa Dibatalkan
Apakah Kim Jong-un Benar...
Apakah Kim Jong-un Benar Masuk Islam? Cek Faktanya
Korea Utara Tembakkan...
Korea Utara Tembakkan Beberapa Rudal, Marah dengan Latihan Perang AS-Korsel
Korea Utara Membangun...
Korea Utara Membangun Kapal Selam Nuklir, Momok Baru bagi AS dan Sekutunya
Protes Genosida di Gaza,...
Protes Genosida di Gaza, Maladewa Larang Turis Israel
ICC Selidiki Hongaria...
ICC Selidiki Hongaria karena Tolak Tangkap PM Israel Netanyahu
Rekomendasi
Nilai Ambang Batas Terbaru...
Nilai Ambang Batas Terbaru Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Cek Standar Kelulusannya
Asbanda Luncurkan SP2D...
Asbanda Luncurkan SP2D Online, Bank Jatim Teken PKS Bersama Kemendagri
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
Berita Terkini
Pemimpin Houthi: Israel...
Pemimpin Houthi: Israel Didukung AS Peras Palestina Bebaskan Tawanan tanpa Kompensasi
21 menit yang lalu
Perang Dagang, China...
Perang Dagang, China Ganti Minyak Mentah AS dengan Minyak Kanada
1 jam yang lalu
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan...
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan Israel di Jalur Gaza Gagal Meledak
2 jam yang lalu
ICC Minta Hongaria Jelaskan...
ICC Minta Hongaria Jelaskan Kegagalan Menangkap Benjamin Netanyahu
3 jam yang lalu
9 Pesawat Militer AS...
9 Pesawat Militer AS Kirim Bom Penghancur Bunker ke Israel, Persiapan Serang Iran?
3 jam yang lalu
3 Riwayat Penyakit Raja...
3 Riwayat Penyakit Raja Salman, Pemimpin Arab Saudi yang Masih Tangguh di Usia Senja
4 jam yang lalu
Infografis
Hizbullah Tembakkan...
Hizbullah Tembakkan 340 Rudal ke Pangkalan Angkatan Laut Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved