Afrika Selatan Telah Melewati Puncak Wabah Omicron

Kamis, 23 Desember 2021 - 00:07 WIB
loading...
A A A


Sementara ini juga meningkat, mereka sejauh ini tetap jauh di bawah tingkat yang terlihat selama gelombang pandemi sebelumnya, dengan kematian juga lebih rendah daripada yang terlihat di masa lalu dan orang-orang yang tinggal di rumah sakit untuk waktu yang lebih singkat. Hal itu dikatakan oleh Waasila Jassat dari NICD, yang juga memperingatkan bahwa data yang relevan cenderung tertinggal.

Data NICD menunjukkan infeksi dalam empat minggu pertama dari gelombang keempat virus Corona, didorong oleh Omicron, meningkat jauh di atas yang terlihat pada tiga gelombang sebelumnya. Meski begitu proporsi orang yang dirawat di rumah sakit mencapai 5,7%, dibandingkan dengan di atas 13% dibanding gelombang lainnya.

Sementara itu proporsi orang yang dirawat di rumah sakit yang kemudian meninggal turun menjadi 5,6%, dibandingkan dengan 19% atau lebih pada gelombang pertama, kedua atau ketiga.

Data juga menunjukkan sekitar 87% kematian COVID-19 yang terjadi di Afsel antara 7 November dan 18 Desember adalah orang yang tidak divaksinasi atau tidak divaksinasi sepenuhnya.

(ian)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1788 seconds (0.1#10.140)