Balas Dendam, Sekelompok Monyet Bantai 250 Anjing di India

Sabtu, 18 Desember 2021 - 09:35 WIB
loading...
Balas Dendam, Sekelompok...
Balas dendam, sekelompok monyet membunuh 250 anjing di India. Foto/Ilustrasi
A A A
NEW DELHI - Sekelompok monyet di sebuah kota kecil di India melakukan aksi balas dendam terhadap kawanan anjing lokal dengan melemparkannya dari atas gedung-gedung tinggi dan pepohonan.

Dilaporan bahwa monyet-monyet tersebut telah membunuh 250 anjing dan sekarang menargetkan penduduk desa.

Kelompok monyet yang berada di Majalgaon, India mulai mengamuk setelah beberapa anjing diduga membunuh bayi monyet. News18 melaporkan bahwa ketika monyet melihat seekor anjing mendekat, mereka menangkapnya dan melemparkannya dari ketinggian yang signifikan ke tanah.

Di desa tetangga Lavool, monyet-monyet itu telah sepenuhnya membasmi semua anjing. News18 melaporkan penduduk desa percaya bahwa monyet-monyet itu membalas dendam pada kawanan anjing-anjing itu.



Setelah semua anjing dibunuh di desa, warga menghubungi petugas departemen kehutanan untuk menangkap para monyet tersebut. Namun petugas tidak berhasil menangkap seekor monyet pun.

Setelah departemen kehutanan tidak dapat menangkap monyet-monyet tersebut, penduduk desa mulai mencoba menyelamatkan anjing. Tetapi itu membuat mereka menjadi sasaran serangan monyet, dan beberapa bahkan melukai diri mereka sendiri atau jatuh dari gedung.

Penduduk desa melaporkan bahwa sekarang hampir tidak ada anjing yang tersisa di daerah itu tetapi monyet-monyet itu tidak berhenti bahkan setelah sebulan melakukan penyernagan. Sekarang, penduduk desa melaporkan bahwa monyet-monyet itu menargetkan anak-anak kecil dan telah membuat kepanikan di desa.

Menurut Stephanie Poindexter, asisten profesor di SUNY Buffalo yang penelitiannya berfokus pada ekologi perilaku primata, mengatakan penelitian telah menunjukkan bahwa hewan - terutama monyet - dapat mempraktekkan balas dendam.



"Kami telah melihat bahwa ketika seseorang diserang dengan cara tertentu, kemungkinan mereka menyerang seseorang yang terkait dengan agresor mereka lebih tinggi," kata Poindexter kepada Gizmodo.

"Biasanya ada preferensi untuk menyerang pihak ketiga yang terkait dengan agresor asli, sebagai lawan dari agresor yang sebenarnya untuk sebagian besar, tindakan 'balas dendam' ini terjadi tak lama setelah serangan," terangnya seperti dikutip dari Newsweek, Sabtu (18/12/2021).

Poindexter juga menjelaskan bahwa sekelompok hyena diketahui ingin membalas dendam pada kerabat agresor alih-alih agresor yang sebenarnya.

(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Viral, Pimpinan Universitas...
Viral, Pimpinan Universitas India Oleskan Kotoran Sapi ke Dinding Kelas untuk Redam Panas
Bikin Heboh, Wanita...
Bikin Heboh, Wanita yang Kawin Lari dengan Calon Menantunya Angkat Bicara
Siapa Durai Murugan?...
Siapa Durai Murugan? Menteri India yang Seru Warganya Melakukan Poliandri
Pengantin Pria India...
Pengantin Pria India Kawin Lari dengan Calon Ibu Mertuanya Hanya 9 Hari Sebelum Pernikahannya
Perempuan Cantik AS...
Perempuan Cantik AS Pergi ke Desa Terpencil India demi Nikahi Teman Instagramnya
India Diversifikasi...
India Diversifikasi Impor, China Tak Lagi Jadi Andalan Utama
Siapa Bajinder Singh?...
Siapa Bajinder Singh? Pendeta yang Dijuluki sebagai Nabi Dipenjara Seumur Hidup karena Memperkosa Jemaatnya
Protes Genosida di Gaza,...
Protes Genosida di Gaza, Maladewa Larang Turis Israel
AS Nyerah Tengahi Konflik...
AS Nyerah Tengahi Konflik Rusia-Ukraina jika Tak Ada Kemajuan: Kami Harus Move On!
Rekomendasi
Aktivis Jakarta Bahas...
Aktivis Jakarta Bahas 100 Hari Kerja Pramono-Doel, Ini Hasilnya
50 Ucapan Paskah 2025...
50 Ucapan Paskah 2025 Penuh Doa, Harapan, Kasih untuk Keluarga dan Sahabat
ZEEKR 7GT Mobil Listrik...
ZEEKR 7GT Mobil Listrik Premium China yang Bisa Melesat 825 Km Sekali Cas
Berita Terkini
Bangsa di Balik Jeruji...
Bangsa di Balik Jeruji Besi: Mengapa Israel Penjarakan 10.000 Warga Palestina?
4 jam yang lalu
Pemimpin Houthi: Israel...
Pemimpin Houthi: Israel Didukung AS Peras Palestina Bebaskan Tawanan tanpa Kompensasi
7 jam yang lalu
Perang Dagang, China...
Perang Dagang, China Ganti Minyak Mentah AS dengan Minyak Kanada
8 jam yang lalu
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan...
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan Israel di Jalur Gaza Gagal Meledak
9 jam yang lalu
ICC Minta Hongaria Jelaskan...
ICC Minta Hongaria Jelaskan Kegagalan Menangkap Benjamin Netanyahu
10 jam yang lalu
9 Pesawat Militer AS...
9 Pesawat Militer AS Kirim Bom Penghancur Bunker ke Israel, Persiapan Serang Iran?
10 jam yang lalu
Infografis
WhaAP Kendaraan Tempur...
WhaAP Kendaraan Tempur Lapis Baja India Akan Diproduksi di Maroko
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved