Tak Hanya Kapal Induk AS, China Juga Bikin Jet Tempur Siluman F-35 Palsu

Jum'at, 12 November 2021 - 09:24 WIB
loading...
Tak Hanya Kapal Induk AS, China Juga Bikin Jet Tempur Siluman F-35 Palsu
Jet-jet tempur siluman F-35 AS palsu dibangun dan ditempatkan China di Korla Shooting Range sebagai sasaran rudal. Foto/Kanwa International Journal
A A A
BEIJING - China tak hanya membangun dua kapal induk Amerika Serikat (AS) palsu, tapi juga membuat empat jet tempur siluman F-35 Lighting II tiruan di Korla Shooting Range. Jet-jet tempur palsu itu juga dijadikan sasaran tembak rudal Beijing.

Korla Shooting Range adalah fasilitas milik Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) China di Xinjiang. Laporan pembuatan jet-jet tempur palsu itu diterbitkan majalah militer bulanan Kanwa International Journal.



Andrei Chang, pemimpin redaksi majalah tersebut, mengatakan bahwa model yang dibuat sesuai skala, mungkin menjadi target rudal balistik jarak menengah DF-16 dan DF-21C, dan oleh karena itu merupakan pesan untuk pangkalan Angkatan Udara AS di Jepang.

Dengan jangkauan 1.000 km (621 mil), DF-16 adalah salah satu seri terbaru dari rudal balistik jarak menengah Dongfeng (atau Orient Express).

Chang mengatakan China telah mengerahkan DF-21C, dengan jangkauan 2.000 km, ke timur lautnya, sebuah taktik baru yang membawa semua wilayah Jepang dalam jangkauannya.

“Korla Shooting Range telah diperluas dalam dua tahun terakhir karena pasukan roket telah memperkuat pelatihan yang ditujukan untuk target di Jepang,” kata Chang, yang dilansir ABS-CBN, Jumat (12/11/2021).

“(Mock-up dan penyebaran DF-21C) dapat dilihat sebagai tanggapan PLA terhadap peningkatan penyebaran F-35B marinir Amerika ke pangkalan udara mereka di Iwakuni, sementara Angkatan Udara Bela Diri Jepang juga mengirim lebih banyak F-35A ke Pangkalan Udara Misawa."

PLA juga telah membangun target bergerak yang dipasang di rel yang dimodelkan pada kapal induk AS dan bentuk kapal perang lainnya di lapangan tembak di gurun Taklamakan di Xinjiang.

Sebelumnya, kata Chang, model simulasi pesawat tempur F-15 Eagle AS juga terlihat di Korla.

Ben Ho, seorang peneliti pada program studi militer di Sekolah Studi Internasional S. Rajaratnam Singapura, mengatakan mock-up kapal AS menandakan kesediaan Beijing untuk menantang kekuatan laut Amerika, sementara model F-35 mengisyaratkan bahwa kekuatan udara berbasis darat AS juga bisa ditargetkan oleh rudal jarak jauh PLA. Itu juga ditujukan ke Jepang.

"Ini jelas merupakan bagian dari keseluruhan pesan pencegahan China agar kekuatan eksternal tidak terlibat dalam konflik regional apa pun," kata Ho.

"Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida, yang biasanya dipandang sebagai perintis kebijakan luar negeri, telah mengambil sikap yang lebih keras terhadap China selama lebih dari lima minggu ia berkuasa. Meskipun kontingensi Taiwan kemungkinan akan melibatkan Tokyo dengan satu atau lain cara mengingat kedekatannya dengan pulau itu, citra F-35 mungkin akan menciptakan ketidakpastian dalam perhitungan Jepang," paparnya.



Orang dalam militer yang berbasis di Beijing mengatakan mock-up F-15 dibangun sebagai target darat untuk pasukan roket, dan dapat dilihat sebagai peringatan China kepada negara-negara lain tentang sikap mereka terhadap Taiwan.

Beijing memandang pulau yang memiliki pemerintahan sendiri itu sebagai wilayahnya, untuk ditundukkan dengan paksa jika perlu.

"Ini adalah pelatihan untuk menargetkan pangkalan udara dan pesawat di landasan pacu dengan menembakkan munisi cluster, yang akan merusak keduanya," kata orang dalam militer China, yang meminta anonimitas.

“Tujuan akhir dari pelatihan bukanlah untuk mengambil tindakan tetapi untuk menghalangi upaya pasukan asing untuk campur tangan dalam masalah Taiwan.”

Chang mengatakan pengerahan dan pelatihan PLA baru-baru ini mengindikasikan China membuat persiapan perang yang serius sebagai pencegah.

"(Beijing) tahu bahwa satelit dapat mendeteksi perkembangannya," katanya, seraya menambahkan bahwa kemungkinan akan meningkatkan intimidasi setelah Olimpiade Musim Dingin, yang diselenggarakan pada Februari.

"Sebuah versi perang hibrida China sedang berkembang, meskipun saya masih mengesampingkan kemungkinan konflik skala besar (atas Taiwan)," paparnya.
(min)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1264 seconds (0.1#10.140)