2,5 Juta Dosis Vaksin COVID-19 dari AS Akan Tiba, Taiwan Semringah

Minggu, 20 Juni 2021 - 11:30 WIB
loading...
A A A
Taiwan menuduh China memblokir setidaknya satu kesepakatan vaksin asing dengan pulau itu. Namun Beijing membantahnya.

Meskipun pandemi, China terus menekan Taiwan secara militer.

Pekan lalu, 28 pesawat angkatan udara China, termasuk pesawat tempur dan pembom berkemampuan nuklir, memasuki zona identifikasi pertahanan udara Taiwan, serangan terbesar yang dilaporkan hingga saat ini.



Taiwan sedang mencoba untuk mempercepat kedatangan jutaan vaksin yang dipesannya karena menangani peningkatan kasus domestik, meskipun infeksi tetap relatif rendah. Hanya sekitar 6 persen dari 23,5 juta orang Taiwan yang telah menerima setidaknya satu dari rejimen vaksin virus Corona dua suntikan.

Tsai mendapat tekanan di dalam negeri untuk mendapatkan vaksin lebih cepat.

Pada hari Jumat pemerintah Taiwan mengatakan akan mengizinkan Terry Gou, miliarder pendiri pemasok utama Apple Foxconn, dan Taiwan Semiconductor Manufacturing untuk bernegosiasi atas nama Taipei untuk vaksin.
(ian)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1367 seconds (0.1#10.140)