Erdogan Minta Paus Francis Turun Tangan, Bantu Hentikan Serangan Israel ke Gaza

Senin, 17 Mei 2021 - 21:32 WIB
loading...
Erdogan Minta Paus Francis...
Erdogan mendesak Paus Fransiskus untuk membantu menggalang dunia untuk mengadopsi sanksi terhadap Israel atas pembantaian warga Palestina di Jalur Gaza. Foto/REUTERS
A A A
ANKARA - Presiden Turki , Recep Tayyip Erdogan dilaporkan melakukan pembicaraan dengan pemimpin Vatikan, Paus Fransiskus. Erdogan meminta Paus Fransiskus untuk membantu menggalang dunia untuk mengadopsi sanksi terhadap Israel atas "pembantaian" warga Palestina di Jalur Gaza.

Pembicaraan antara Erdogan dan Paus Fransiskus itu terjadi ketika Turki menggeber mesin diplomasi mereka untuk mengakhiri pertumpahan darah yang telah merenggut nyawa 197 warga Palestina dan 10 orang di Israel sejak 10 Mei.

"Palestina akan terus menjadi sasaran pembantaian kecuali komunitas internasional menghukum Israel, dengan sanksi," ucap Erdogan, seperti dilansir Al Arabiya pada Senin (17/5/2021).

Erdogan, yang dengan vokal memperjuangkan perjuangan Palestina selama 18 tahun pemerintahannya, telah berulang kali berbicara menentang tindakan Israel, menuduhnya melakukan "terorisme".

Dia mengatakan kepada Paus Fransiskus bahwa seluruh umat manusia harus bersatu melawan Israel. "Kebuasan yang disebabkan oleh Israel mengancam keamanan regional," ujarnya.

Sementara itu, menurut kantor Kepresidenan Turki, dalam pembicaraan itu Paus Fransiskus menyampaikan pesan bahwa sangat penting untuk memobilisasi dunia Kristen dan komunitas internasional dalam hal ini.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1858 seconds (0.1#10.140)