Salah Sasaran, Pria AS Diciduk karena Ancam Tusuk Polisi Asia yang Menyamar

Minggu, 11 April 2021 - 14:32 WIB
loading...
A A A
Kejahatan kebencian terhadap Asia-Amerika telah melonjak selama empat tahun terakhir. Dari 19 Maret 2020 hingga 28 Februari 2021, ada lebih dari 3.795 insiden kebencian, termasuk pelecehan verbal dan penyerangan fisik, terhadap warga Asia-Amerika dan Kepulauan Pasifik di Amerika Serikat yang dilaporkan ke Stop AAPI Hate, sebuah organisasi nirlaba yang melacak insiden tersebut.



NYPD bulan lalu mengumumkan bahwa mereka meningkatkan patroli dan menambahkan petugas yang menyamar di daerah dengan populasi Asia Amerika yang signifikan untuk mengendalikan kejahatan.

"Orang berikutnya yang Anda targetkan, apakah itu melalui ucapan, aktivitas mengancam atau apa pun, berjalan di sepanjang trotoar atau di peron kereta, mungkin adalah petugas polisi New York City berpakaian preman. Jadi pikirkan dua kali," kata Komisaris Polisi Dermot Shea dalam sebuah konferensi pers pada 25 Maret lalu.
(ian)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1182 seconds (0.1#10.140)