Cerai dengan Istri, Ayah Ini Tembak Putri Cantiknya 20 Kali

Jum'at, 05 Maret 2021 - 09:38 WIB
loading...
Cerai dengan Istri,...
Gulnur Yilmaz, 28, gadis Turki yang ditembak Ayahnya 20 kali karena menolak memberi tahu keberadaan Ibunya setelah perceraian. Foto/Screenshot Newsflash/Australscope
A A A
ANKARA - Seorang gadis cantik di Turki yang jadi korban perceraian kedua orangtuanya tewas secara sadis. Dia ditembak 20 kali hingga meninggal oleh Ayahnya karena menolak memberitahu keberadaan Ibunya setelah peceraian.

Pembunuhan ini terjadi tahun 2019, namun sidang kasusnya baru dibuka kemarin.



Menurut polisi setempat, Mustafa Ali Yilmaz, 69, menabrak mobil putrinya, menyeretnya keluar dari mobil dan menembaknya 20 kali setelah korban menolak untuk memberi tahu dia di mana ibunya berada.

Korban, Gulnur Yilmaz, 28, seorang dokter umum, menolak menjawab pertanyaan Ayahnya selama insiden Juni 2019 di Balikesir di Turki selatan. Dari 20 tembakan, 11 di antaranya menghantam kepala korban.

Gulnur sedang dalam perjalanan dengan dua temannya dari Balikesir ke Antalya saat mereka bersiap untuk ujian di sebuah universitas.

Ayahnya diduga memasang perangkat GPS ke mobilnya dan mengikutinya saat dia mengemudi. Pada puncaknya, sang Ayah menabrak mobil putrinya.

Pelaku lantas menyeret korban keluar dari mobilnya dan menuntutnya untuk memberitahu keberadaan Ibunya. Ketika korban menolak, pelaku mengumbar 20 tembakan.

Yilmaz kemudian melarikan diri dari tempat kejadian dengan berjalan kaki, tetapi ditangkap oleh polisi setempat. Saat ditangkap, pelaku masih memegang senjata.



Yilmaz resmi bercerai dengan istrinya, Gulden Yilmaz, pada Januari 2020.

Mengutip laporan news.com.au, Jumat (5/3/2021), dalam sidang terbaru di Pengadilan Kriminal Tinggi Balikesir Burhaniye, Yilmaz mengatakan kepada pengadilan bahwa mentalnya tidak stabil.

Sidang pengadilan kemudian ditunda untuk menunggu penilaian psikologis dari terdakwa. Terdakwa menghadapi hukuman penjara seumur hidup jika terbukti membunuh putrinya.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jurnalis InfoWars yang...
Jurnalis InfoWars yang Dikenal Anti-Ukraina Dibunuh dengan Brutal
5 Alasan Turki bisa...
5 Alasan Turki bisa Jadi Pemimpin NATO jika AS Keluar
Turki Blokir Latihan...
Turki Blokir Latihan Militer Israel-NATO hingga Gencatan Senjata Permanen di Gaza
5 Negara Calon Pemimpin...
5 Negara Calon Pemimpin Baru NATO Jika AS Keluar, Salah Satunya Berpenduduk Mayoritas Muslim
Mengejutkan, Ocalan...
Mengejutkan, Ocalan Serukan PKK Letakkan Senjata dan Bubarkan Diri setelah Puluhan Tahun Melawan Turki
Diplomat Rusia dan AS...
Diplomat Rusia dan AS Bertemu di Turki untuk Bahas Perbaikan Hubungan
Erdogan Klaim Hanya...
Erdogan Klaim Hanya Turki yang Mampu Selamatkan Uni Eropa, Berikut 3 Alasannya
Sosok Muhsin Hendricks,...
Sosok Muhsin Hendricks, Imam Masjid Gay yang Tewas Ditembak di Afrika
Turki Dukung Ukraina...
Turki Dukung Ukraina Jadi Anggota NATO, Ini Alasan Utamanya
Rekomendasi
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
Shahabi Sakri Jadi Saingan...
Shahabi Sakri Jadi Saingan Ajil Ditto? Rebutin Davina Karamoy di Series Culture Shock!
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
22 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
2 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
5 Negara NATO dengan...
5 Negara NATO dengan Militer Terkuat Tanpa Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved