Pastor di Prancis Lakukan Pelecehan Seksual Terhadap 10.000 Anak

Rabu, 03 Maret 2021 - 16:39 WIB
loading...
Pastor di Prancis Lakukan...
Pastor di Prancis lakukan pelecekan seksual terhadap 10 ribu anak-anak. Foto/Ilustrasi
A A A
PARIS - Kepala penyelidikan independen yang menyelidiki kasus pelecehan seksual terhadap anak-anak di gereja Prancis mengatakan bahwa mungkin ada hingga 10 ribu korban sejak 1950.

Kepala komisi yang dibentuk oleh gereja Katolik, Jean-Marc Sauve, mengatakan bahwa perkiraan sebelumnya pada Juni tahun lalu yang mencapai 3.000 korban tentu saja terlalu rendah.

"Ada kemungkinan jumlahnya setidaknya 10.000," tambahnya pada konferensi pers di mana dia menyampaikan pembaruan tentang kerja komisi seperti dikutip dari France24, Rabu (3/3/2021).



Saluran hotline yang disiapkan pada Juni 2019 bagi para korban dan saksi untuk melaporkan pelecehan telah menerima 6.500 panggilan telepon dalam 17 bulan pertama operasi.

"Pertanyaan besar bagi kami adalah 'berapa banyak korban yang datang'? Apakah 25 persen? 10 persen, 5 persen atau kurang?," kata Sauve kepada wartawan.

Konferensi Waligereja Prancis setuju pada November 2018 untuk membentuk komisi tersebut setelah skandal pelecehan anak dalam jumlah besar dan berulang mengguncang Gereja Katolik di dalam dan luar negeri.



Tindakan tersebut memicu reaksi beragam dari asosiasi korban, yang memuji upaya untuk mendorong para penyintas untuk berbicara, tetapi mempertanyakan kesediaan dan kemampuan jaksa Prancis untuk mengajukan tuntutan.

Komisi, yang terdiri lebih dari 20 tokoh yang diambil dari latar belakang hukum, akademis dan medis, pada awalnya dijadwalkan untuk menyampaikan laporan akhir pada akhir tahun 2020 tetapi telah menetapkan batas waktu baru pada bulan September tahun ini.

Tuduhan terhadap para pastor dan tokoh Katolik senior telah menyebabkan dakwaan dan tuntutan di seluruh dunia, serta perubahan pada doktrin gereja.



Pada Mei 2019, Paus Fransiskus mengeluarkan undang-undang baru yang mewajibkan siapa pun di Gereja yang mengetahui tentang pelecehan seksual untuk melaporkannya kepada atasan mereka.
(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tentara Prancis Mulai...
Tentara Prancis Mulai Hengkang dari Senegal, Negara Bekas Jajahannya
5 Negara Calon Pemimpin...
5 Negara Calon Pemimpin Baru NATO Jika AS Keluar, Salah Satunya Berpenduduk Mayoritas Muslim
Jerman Ogah Memiliki...
Jerman Ogah Memiliki Senjata Nuklir, Pilih Andalkan Prancis dan Inggris
Akhir Dominasi Prancis...
Akhir Dominasi Prancis di Afrika, Macron Tarik Pasukan Militer dari Senegal
5 Negara NATO dengan...
5 Negara NATO dengan Militer Terkuat Jika Amerika Serikat Keluar, Siapa Saja?
10 Negara Paling Bersih...
10 Negara Paling Bersih di Dunia, Eropa Mendominasi
Kebaya Harus Distandardisasi
Kebaya Harus Distandardisasi
Macron Sebut Rusia Ancaman...
Macron Sebut Rusia Ancaman bagi Prancis dan Uni Eropa
290 Senjata Nuklir Prancis...
290 Senjata Nuklir Prancis Ingin Payungi Eropa, Efektifkah Melawan 5.889 Nuklir Rusia?
Rekomendasi
Siapkan iPhone 17, Apple...
Siapkan iPhone 17, Apple Lagi-lagi Batal Tinggalkan USB-C
Jadi Stafsus Menhan,...
Jadi Stafsus Menhan, Deddy Corbuzier Belum Sampaikan LHKPN ke KPK
Terbongkar! Eks Kapolres...
Terbongkar! Eks Kapolres Ngada Sudah Lama Berbuat Asusila di Sejumlah Hotel
Berita Terkini
3 Skenario AS Menginvasi...
3 Skenario AS Menginvasi Panama, Invasi Militer Salah Satu Pilihan Terburuk
10 menit yang lalu
Efisiensi, Trump Cabut...
Efisiensi, Trump Cabut Perlindungan Secret Service AS untuk Anak-anak Biden
49 menit yang lalu
11 Fakta Unik Kuwait,...
11 Fakta Unik Kuwait, Negara Pemilik Mata Uang Termahal di Dunia: Bensin Murah, Sekolah Gratis, Bebas Pajak Penghasilan
1 jam yang lalu
Perawat AS Masuk Islam...
Perawat AS Masuk Islam usai Lihat Ibu Gaza Gendong Anaknya yang Dibom Israel Masih Ucap Alhamdulillah
2 jam yang lalu
Gedung Putih: Kesepakatan...
Gedung Putih: Kesepakatan Damai untuk Akhiri Perang Rusia-Ukraina Tak Pernah Sedekat Ini
3 jam yang lalu
30 Negara NATO Cs Akan...
30 Negara NATO Cs Akan Kerahkan Tentara ke Ukraina, Rusia Anggap Hanya Gertakan
3 jam yang lalu
Infografis
Muhammadiyah Masuk 10...
Muhammadiyah Masuk 10 Organisasi Keagamaan Terkaya di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved