Dubes Pertama UEA untuk Israel Tiba di Tel Aviv
loading...
A
A
A
TEL AVIV - Duta Besar (Dubes) pertama Uni Emirat Arab (UEA) untuk Israel telah tiba di negara itu pada Senin untuk kunjungan resmi selama tiga hari, termasuk pertemuan dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu .
Mohammad Mahmoud Al Khajah dijadwalkan bertemu dengan Menteri Luar Negeri Gabi Ashkenazi dan Presiden Israel Reuven Rivlin pada Senin malam.
Kunjungan ke rumah presiden akan ditandai dengan upacara resmi di mana Al Khajah akan menyerahkan surat keterangan diplomatiknya.
Media lokal melaporkan Duta Besar UEA tiba dengan jet pribadi di bandara internasional Ben Gurion Tel Aviv.
Bandara telah ditutup untuk sebagian besar pelancong Israel selama lebih dari sebulan, dengan perbatasan Israel dijadwalkan akan ditutup hingga 6 Maret dengan pengecualian karena alasan "mendesak".
Sesuai dengan batasan pemerintah Israel, Al Khajah akan menjalani tes COVID-19 dan akan tetap di hotel sampai dia menerima hasil tes negatif.
Dia dijadwalkan bertemu dengan Netanyahu pada hari Selasa. Al Khajah juga akan mencari kemungkinan lokasi kedutaan UEA di Israel selama kunjungannya.
"Untuk Emirat dan Israel, babak baru keterbukaan, pemahaman dan kemakmuran dimulai. Menantikan kunjungan pertama saya. Sampai jumpa minggu depan. Shabbat Shalom," tweet duta besar UEA pada Jumat lalu seperti dikutip dari Al Araby, Selasa (2/3/2021).
Mohammad Mahmoud Al Khajah dijadwalkan bertemu dengan Menteri Luar Negeri Gabi Ashkenazi dan Presiden Israel Reuven Rivlin pada Senin malam.
Kunjungan ke rumah presiden akan ditandai dengan upacara resmi di mana Al Khajah akan menyerahkan surat keterangan diplomatiknya.
Media lokal melaporkan Duta Besar UEA tiba dengan jet pribadi di bandara internasional Ben Gurion Tel Aviv.
Bandara telah ditutup untuk sebagian besar pelancong Israel selama lebih dari sebulan, dengan perbatasan Israel dijadwalkan akan ditutup hingga 6 Maret dengan pengecualian karena alasan "mendesak".
Sesuai dengan batasan pemerintah Israel, Al Khajah akan menjalani tes COVID-19 dan akan tetap di hotel sampai dia menerima hasil tes negatif.
Dia dijadwalkan bertemu dengan Netanyahu pada hari Selasa. Al Khajah juga akan mencari kemungkinan lokasi kedutaan UEA di Israel selama kunjungannya.
"Untuk Emirat dan Israel, babak baru keterbukaan, pemahaman dan kemakmuran dimulai. Menantikan kunjungan pertama saya. Sampai jumpa minggu depan. Shabbat Shalom," tweet duta besar UEA pada Jumat lalu seperti dikutip dari Al Araby, Selasa (2/3/2021).