Bentrok dengan Pasukan Pemerintah, 7 Militan Abu Sayyaf Tewas

Kamis, 05 November 2020 - 05:17 WIB
loading...
Bentrok dengan Pasukan...
Tujuh militan Abu Sayyaf tewas setelah terlibat bentrok dengan pasukan pemerintah Filipina. Foto/retiredanalyst.blogspot.com
A A A
MANILA - Setidaknya tujuh tersangka anggota kelompok militan Abu Sayyaf tewas dalam bentrokan dengan pasukan pemerintah dekat pulau terpencil di provinsi selatan Filipina Sulu sebelum fajar pada Selasa lalu. Hal itu diungkapkan oleh militer Filipina.

Komandan Komando Mindanao Barat Corleto Vinluan mengatakan pertempuran itu terjadi sebelum pukul 2 pagi waktu setempat ketika pasukan patroli mencegat sekelompok teroris yang naik speed boat dekat Pulau Sulare di kota Parang, Sulu.

Ia mengatakan, pasukan melancarkan serangan itu setelah mendapat informasi tentang rencana kelompok teror itu melakukan aktivitas penculikan di daratan wilayah Mindanao. Baku tembak pun terjadi dan berlangsung 25 menit.(Baca juga: Seorang Warga Indonesia yang Disandera Abu Sayyaf Tewas Ditembak )

Komandan militer di lapangan yang merencanakan operasi tersebut, William Gonzales mengatakan, pasukan dari Scout Rangers dan Pasukan Khusus menggunakan helikopter serang dan pesawat serang multi guna untuk mengalahkan teroris.

"Operasi pencarian dan pengambilan sedang berlangsung menggunakan aset udara dan angkatan laut kami di area keterlibatan," katanya dalam sebuah pernyataan seperti dikutip dari Straits Times, Kamis (5/11/2020).



Abu Sayyaf yang sudah dinyatakan Filipina sebagai kelompok teroris adalah sebuah kelompok militan yang bermarkas di Filipina selatan. Kelompok ini terlibat dalam pemboman serta penculikan turis dan misionaris Barat untuk tebusan sejak awal 1990-an.

Mereka juga memiliki hubungan dengan militan ISIS yang ingin mendirikan "kekhalifahan" di Asia Tenggara. Sulu, yang jadi lokasi penyergapan, berada di pulau terpencil di selatan Filipina.(Baca juga: Dibebaskan Abu Sayyaf, 5 WNI Disandera Lagi Kelompok Lain )

Militer Filipina gencar melakukan operasi untuk membebaskan para sandera yang ditahan oleh Abu Sayyaf, termasuk awak kapal kargo asing yang diculik di perairan Sulu.
(ber)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1642 seconds (0.1#10.140)