Menlu UEA Dukung Pernyataan Macron tentang Integrasi Muslim

Selasa, 03 November 2020 - 02:02 WIB
loading...
Menlu UEA Dukung Pernyataan...
Presiden Prancis Emmanuel Macron. Foto/Anadolu
A A A
DUBAI - Menteri Luar Negeri (Menlu) Uni Emirat Arab (UEA) Anwar Gargash menyerukan umat Islam menerima sikap Presiden Prancis Emmanuel Macron tentang klaim "integrasi".

(Baca juga : Pilpres Amerika, Joe Biden Diunggulkan IHSG Menghijau )

"(Muslim) harus mendengarkan dengan cermat apa yang dikatakan Macron dalam pidatonya, dia tidak ingin mengisolasi Muslim di Barat, dan dia sepenuhnya benar," ungkap Menlu Anwar Gargash dalam wawancara dengan Harian Jerman Die Welt.

(Baca juga : Koleksi Mobil Donald Trump Tak Bisa Kalahkan Selera Mobil Presiden Amerika ke-36 )

Dia menambahkan, “Muslim perlu diintegrasikan dengan cara yang lebih baik, negara Prancis memiliki hak untuk mencari cara mencapai hal ini secara paralel dengan memerangi ekstremisme dan penutupan masyarakat."



Gargash menolak tuduhan terhadap presiden Prancis bahwa Macron berupaya mengucilkan Muslim. (Baca Juga: Macron Sebut Posisinya Bukan Mendukung Konten Kartun)

Pernyataan menlu UEA itu muncul di tengah protes yang terus berlanjut di dunia Arab dan Muslim terhadap pernyataan Macron tentang Islam di mana dia menuduh Muslim sebagai "separatisme" dan membela penerbitan kartun kontroversial yang menghina Nabi Muhammad. (Lihat Infografis: Lebih Difavoritkan Dunia, Berikut Profil Joe Biden)

Menyusul kampanye boikot produk-produk Prancis yang intens di seluruh dunia Arab dan Muslim, Macron, dalam wawancara dengan Al-Jazeera, menurunkan nada suaranya. (Lihat Video: Debat Calon Presiden AS, Trump vs Biden Panas Sejak Awal)

Macron mengatakan bahwa dia memahami perasaan Muslim atas kartun tersebut.

Prancis dalam kondisi siaga keamanan tingkat tinggi setelah beberapa serangan pisau yang menewaskan sejumlah orang di Paris.

Seorang guru di satu sekolah dipenggal setelah dia menampilkan kartun yang menghina Nabi Muhammad dalam kelas saat pelajaran tentang kebebasan berekspresi.

Setelah itu serangan pisau di gereja di Nice menewaskan tiga orang. Pelaku adalah warga keturunan Tunisia.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Indonesia Sedang Menanti...
Indonesia Sedang Menanti Jet Tempur Rafale, tapi Digoda Boeing dengan F-15EX
Laut Merah Membara,...
Laut Merah Membara, UEA Kerahkan Radar Israel di Lepas Pantai Yaman
Bersitegang, Aljazair...
Bersitegang, Aljazair Usir 12 Pejabat Prancis
Presiden Prancis Akan...
Presiden Prancis Akan Akui Negara Palestina, Putra PM Israel: Persetan Denganmu!
Siapa Haj Hasan Ibrahim...
Siapa Haj Hasan Ibrahim Al Fardan? Pengusaha Mutiara yang Jadi Inspirasi Arah Kemajuan Uni Emirat Arab
Prancis Akan Akui Negara...
Prancis Akan Akui Negara Palestina, Israel Sebut Itu Sebagai Semangat dan Kemenangan bagi Hamas
Prancis Akan Mengakui...
Prancis Akan Mengakui Negara Palestina pada Juni
Kaya Akan Emas, Pulau...
Kaya Akan Emas, Pulau di Papua Nugini Ini Bisa Diambil Alih oleh Trump
Duh, Pesawat Tempur...
Duh, Pesawat Tempur Korsel Tak Sengaja Jatuhkan Pod Senjata ke Permukiman saat Latihan Perang
Rekomendasi
Eks Penyidik KPK Anggap...
Eks Penyidik KPK Anggap Febri Diansyah Tak Bisa Dampingi Hasto, Guntur Romli: Ada Upaya Kotor
Kronologi Wanita Korban...
Kronologi Wanita Korban Mutilasi di Serang hingga Sang Kekasih Ditangkap
2 Kelompok Perguruan...
2 Kelompok Perguruan Pencak Silat Tawuran di Magetan usai Halalbihalal
Berita Terkini
White Paper Baru China...
White Paper Baru China Hindari Kata Tibet, Diganti dengan Xizang
44 menit yang lalu
Mahasiswa Indonesia...
Mahasiswa Indonesia Ditahan AS, Jadi Korban Kebijakan Imigrasi Trump
1 jam yang lalu
Jenderal AS Ini Sudah...
Jenderal AS Ini Sudah Tak Sabar Ingin Mengebom Iran, tapi...
1 jam yang lalu
Dulu Menentang, Sekarang...
Dulu Menentang, Sekarang Arab Saudi Dukung Kesepakatan Nuklir Iran-AS, Mengapa?
2 jam yang lalu
Media AS Sebut Kyiv...
Media AS Sebut Kyiv sebagai Wilayah Rusia, Ukraina Marah
3 jam yang lalu
Negara-negara Arab Kecam...
Negara-negara Arab Kecam Ekstremis Israel atas Video Provokatif Penghancuran Masjid al-Aqsa
3 jam yang lalu
Infografis
Lima Negara Muslim yang...
Lima Negara Muslim yang Tidak Merayakan Isra Mikraj
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved