Hizbullah: Penembakan Drone Israel Adalah Tindakan Pencegahan

Selasa, 10 September 2019 - 20:05 WIB
Hizbullah: Penembakan Drone Israel Adalah Tindakan Pencegahan
Hizbullah: Penembakan Drone Israel Adalah Tindakan Pencegahan
A A A
BEIRUT - Sekretaris Jenderal Hizbullah, Hassan Nasrallah mengatakan, pihaknya menembak jatuh pesawat tanpa awak Israel di Lebanon untuk memperkuat pencegahan terhadap serangan Tel Aviv. Israel telah mengkonfirmasi drone mereka telah ditembak jatuh di Lebanon.

Kemarin, Hizbullah mengatakan telah menembak jatuh dan menyita drone milik Israel. Seorang pejabat Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengatakan, tidak ada info sensitif yang tersimpan di dalam drone tersebut.

"Terlepas dari semua ancaman dan intimidasi, hari ini kami menegaskan keseimbangan kekuasaan dan memperkuat pasukan pencegah yang melindungi negara kami," kata Nasrallah dalam sebuah pernyataan.

Nasrallah, seperti dilansir Reuters pada Selasa (10/9), kemudian mengatakan bahwa tidak ada lagi garis merah yang tidak akan dilintasi Hizbullah dalam membela Lebanon dari agresi Israel.

Dia mengatakan ini tidak berarti pihaknya tidak menghormati Resolusi 1701 Dewan Keamanan (DK) PBB, yang mengakhiri perang Hizbullah-Lebanon pada 2006. "Tetapi Libanon dan rakyatnya memiliki hak untuk membela diri," ungkapnya.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5432 seconds (0.1#10.140)