Trump: Jepang Ingin Borong 105 Unit Jet Tempur Siluman F-35 AS

Senin, 27 Mei 2019 - 15:30 WIB
Trump: Jepang Ingin...
Trump: Jepang Ingin Borong 105 Unit Jet Tempur Siluman F-35 AS
A A A
TOKYO - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengumumkan niat pemerintah Jepang untuk memborong 105 unit pesawat jet tempur siluman F-35 buatan Lockheed Martin. Pengumuman itu disampaikan ketika pemimpin Amerika tersebut berkunjung ke Tokyo.

"Jepang baru saja mengumumkan niatnya untuk membeli 105 pesawat siluman F-35 terbaru...Pembelian ini akan memberi Jepang armada F-35 terbesar dari sekutu AS mana pun," kata Trump, Senin (27/5/2019).

"Amerika Serikat mendukung upaya Jepang untuk meningkatkan kemampuan pertahanannya, dan dalam beberapa bulan terakhir kami telah mengirim mereka sejumlah besar peralatan militer," imbuh Trump dalam konferensi pers, seperti dikutip The Straits Times.

Pada 29 Maret, Angkatan Udara Pasukan Bela Diri Jepang (JASDF) mengumumkan bahwa F-35A kiriman pertama—yang merupakan bagian dari layanan Skadron Tempur Taktis ke-302—telah mencapai status Kemampuan Operasional Awal (IOC), yang memungkinkan jet tempur untuk mengambil bagian dalam misi sederhana.

Pemerintah Jepang pertama kali memesan 42 unit F-35A pada Desember 2011. Namun, pada Desember 2018 bergulir, pesanan yang ada diperbarui. Pada saat itu dilaporkan bahwa Tokyo akan menambah pesanan menjadi 63 unit F-35A dan 42 unit F-35B ke dalam pesanannya.

Program F-35 AS telah banyak dikritik karena pendanaan membengkak dan programnya molor dari yang dijadwalkan. Program pada tahun 2018 melaporkan bahwa biaya untuk pembaruan perangkat lunak pesawat saja menelan USD10 miliar, tidak termasuk biaya pengembangan.

Jepang dan Amerika Serikat memiliki sejarah kolaborasi yang panjang. Secara khusus, kedua negara bekerja sama dalam bidang militer, dengan sekitar 50.000 personel militer AS ditempatkan di seluruh wilayah negara kepulauan itu.
(mas)
Berita Terkait
Donald Trump Buka Jalan...
Donald Trump Buka Jalan AS Jual Jet Tempur Siluman F-35 ke India
Elon Musk: Orang Idiot...
Elon Musk: Orang Idiot Masih Membangun Jet Tempur Siluman F-35 AS
Trump: Turki Produksi...
Trump: Turki Produksi Bagian Badan Utama Jet Tempur F-35
Tegang dengan Trump,...
Tegang dengan Trump, Kanada Pikir Ulang Beli 88 Jet Tempur Siluman F-35 AS
Tiga Senator AS Coba...
Tiga Senator AS Coba Cegah Penjualan 50 Jet Tempur F-35 ke UEA
Benarkah Trump Bisa...
Benarkah Trump Bisa Lumpuhkan Seluruh Jet Tempur Siluman F-35 Eropa Hanya dengan Pencet Tombol?
Berita Terkini
6 Agenda Trump Membombardir...
6 Agenda Trump Membombardir Houthi, Salah Satunya Membantu Dominasi Israel di Timur Tengah
1 jam yang lalu
30 Negara Siap Bergabung...
30 Negara Siap Bergabung Dalam Koalisi Ukraina, tapi Kenapa Rusia Tak Akan Gentar?
3 jam yang lalu
PM Baru Kanada Pilih...
PM Baru Kanada Pilih Eropa Dibandingkan AS
4 jam yang lalu
4 Negara di Dunia yang...
4 Negara di Dunia yang Tak Miliki Pesawat Tempur, Salah Satunya Tergabung dalam NATO
6 jam yang lalu
Tunduk pada Keinginan...
Tunduk pada Keinginan Putin, AS Tekan Ukraina untuk Serahkan Wilayah yang Diduduki Rusia
7 jam yang lalu
Perintahkan Pasukan...
Perintahkan Pasukan di Kursk untuk Terus Berperang, Ukraina Tolak Pengampunan dari Putin
8 jam yang lalu
Infografis
Jet Tempur Siluman F-35...
Jet Tempur Siluman F-35 Lampaui 1 Juta Jam Terbang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved