Sibuk Perangi Hamas di Gaza, Israel Dilanda Kebakaran Hebat

Selasa, 04 Juni 2024 - 12:19 WIB
loading...
Sibuk Perangi Hamas di Gaza, Israel Dilanda Kebakaran Hebat
Israel dilanda kebakaran hebat di wilayah utara ketika militernya sibuk berperang melawan Hamas di Gaza, Palestina. Foto/X @MezgAvirIL
A A A
TEL AVIV - Di tengah perangnya melawan Hamas di Gaza, Israel dilanda kebakaran hebat di wilayah utara sejak Senin. Kebakaran tersebut terjadi setelah serangan roket dan drone yang diluncurkan Hizbullah dari Lebanon.

Layanan Pemadam Kebakaran Zionis pada Selasa (4/6/2024) pagi mengeklaim telah memadamkan sebagian besar kobaran api di Israel utara.

Menurut layanan tersebut, lebih dari 30 petugas pemadam kebakaran telah bekerja memadamkan api, yang menyebabkan penutupan beberapa jalan utama di wilayah Galilea.

Layanan itu juga menekankan bahwa tidak ada ancaman terhadap nyawa dalam kebakaran besar ini, menambahkan bahwa mereka bekerja keras untuk melindungi masyarakat dan properti.



Di Kiryat Shmona, petugas pemadam kebakaran menyebar ke seluruh kota yang sebagian besar dievakuasi untuk mengendalikan api agar tidak mencapai rumah-rumah warga.

Di Kibbutz Kfar Giladi, rekaman video yang dibagikan di media sosial menunjukkan tim keamanan lokal berusaha memadamkan api yang merambah lingkungan masyarakat.

Kebakaran juga terjadi di kawasan Gunung Adir dan Amiad, di mana petugas pemadam kebakaran melaporkan fokus utama mereka adalah mencegah kobaran api menjalar ke Moshav Kahal.

Layanan Pemadam Kebakaran, seperti dikutip Times of Israel, mengatakan kobaran api telah berkobar sejak Senin sore, dan mencatat gelombang panas yang hebat menyelimuti daerah tersebut.

Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengatakan bahwa mereka membantu upaya pemadaman kebakaran, dan menambahkan bahwa enam tentara cadangan terluka ringan akibat menghirup asap dan telah dibawa ke rumah sakit.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0933 seconds (0.1#10.140)
pixels