Salwan Momika Bakar Alquran untuk Ketiga Kalinya

Selasa, 01 Agustus 2023 - 06:18 WIB
loading...
Salwan Momika Bakar Alquran untuk Ketiga Kalinya
Salwan Momika dan Salwan Najem membakar Alquran di luar gedung parlemen Swedia. Foto/TT
A A A
STOCKHOLM - Salwan Momika, seorang imigran asal Irak kembali melakukan pembakaran Alquran di Stockholm pada Senin (31/7/2023), di luar gedung parlemen Swedia . Dia juga menendang dan menginjak-injak kitab suci umat Islam sebelum membakar beberapa halaman yang robek di Swedia.

“Saya akan melanjutkan sampai mereka melarang kitab suci ini,” kata Salwan Momika, seorang pengungsi yang mencari suaka politik di Swedia pada 2018, kepada stasiun televisi Swedia SVT.

Insiden tersebut merupakan pembakaran Alquran ketiga yang dilakukan oleh Momika. Aksi pembakaran Alquran terbaru, Momika ditemani dan rekannya Salwan Najem. Keduanya saat ini sedang diselidiki atas ujaran kebencian oleh otoritas Swedia.

Menurut kantor berita TT, keduanya disaksikan oleh 15 demonstran tandingan yang meneriaki kedua pengunjuk rasa, saat mereka menginjak-injak buku dan foto para pemimpin Muslim. "Pecundang sialan," teriak seorang pejalan kaki saat protes berlangsung.

Najem, 48, menemani aktivis Salwan Momika selama protes pembakaran Alquran yang dilakukan Momika di luar masjid Stockholm dan di luar kedutaan Irak awal musim panas ini, merekam protesnya dan mempostingnya di media sosial.

Najem mengatakan kepada surat kabar Expressen bahwa dia yakin dia berhak untuk membakar kitab suci itu. ""Apa yang ilegal tentang itu? Itu hanya selembar kertas. Tahukah Anda berapa banyak ancaman yang kami terima? Hanya karena selembar kertas," kata Najem.

Protes, di Lapangan Mynttorget yang merupakan lokasi tradisional untuk protes politik di Swedia, terjadi pada waktu yang hampir bersamaan dengan pertemuan para pemimpin dari 57 negara Muslim secara digital untuk membahas bagaimana bereaksi terhadap protes pembakaran Alquran yang sedang berlangsung di Swedia dan Denmark.

Seperti pada protes sebelumnya, Momika dan Najem adalah satu-satunya peserta, dengan sekelompok kecil pengunjuk rasa berkumpul di luar penjagaan polisi, menurut seorang reporter AFP di tempat kejadian.



Dampak internasional dari protes tersebut berlangsung cepat – Irak memutuskan hubungan diplomatik dengan Swedia, beberapa negara mayoritas Muslim telah memanggil duta besar Swedia mereka untuk mengadu, dan pengunjuk rasa kontra telah menyerbu kedutaan Swedia di Baghdad dua kali. Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Khamenei memperingatkan Stockholm bahwa "mereka yang telah menghina Al-Qur'an layak mendapat hukuman berat."
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1080 seconds (0.1#10.140)