Jenderal Ukraina: Tank Barat Tidak Efektif Lawan Ladang Ranjau Rusia

Sabtu, 29 Juli 2023 - 06:54 WIB
loading...
Jenderal Ukraina: Tank Barat Tidak Efektif Lawan Ladang Ranjau Rusia
Tentara Rusia memperlihatkan kuburan bangkai kendaraan tempur Bradley Amerika Serikat (AS) dalam sebuah video. Foto/RT
A A A
KIEV - Seorang jenderal top Ukraina memberikan pernyataan menohok terkait situasi perang di negara itu. Menurutnya tank-tank Barat terbukti tidak efektif menghadapi ladang ranjau Rusia yang berlapis-lapis di selatan Ukraina.

Jenderal Oleksandr Tarnavskyi mengatakan bahwa tank tempur Barat dan kendaraan tempur infanteri yang diberikan kepada Ukraina tidak dapat melewati barisan ranjau Rusia di garis depan, sehingga memperlambat serangan balasan mereka yang sangat dinanti.

"Beberapa kendaraan menjadi rusak parah," katanya, memaksa unit Ukraina untuk meninggalkan mereka dan maju perlahan dengan berjalan kaki, dengan risiko terkena tembakan artileri.



"Pasukan Rusia telah menunjukkan kualitas profesional dengan menghentikan pasukan Ukraina dari bergerak maju dengan cepat," kata Tarnavskyi kepada BBC yang dinukil dari Insider, Sabtu (29/7/2023).

"Saya tidak meremehkan musuh," ia menambahkan.

BBC melaporkan banyak kendaraan buatan Barat, termasuk beberapa tank Leopard dan kendaraan tempur Bradley buatan Amerika Serikat (AS), telah rusak parah.

Seorang insinyur, yang mencoba memperbaiki kendaraan, mengatakan kepada outlet asal Inggris itu bahwa beberapa di antaranya tidak dapat diperbaiki dan harus dibongkar untuk suku cadang atau "dikembalikan ke mitra kami".

"Semakin cepat kami dapat memperbaikinya, semakin cepat kami dapat mengembalikan mereka ke garis depan untuk menyelamatkan nyawa seseorang," kata insinyur tersebut, yang diidentifikasi sebagai Serhii, kepada BBC.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1467 seconds (0.1#10.140)