Presiden Jokowi Tunjuk Konsul Kehormatan RI di Vladivostok

Selasa, 30 Juni 2020 - 08:04 WIB
(Baca: Rusia Gelar Referendum, Kepemimpinan Putin Diprediksi Kian Panjang )

Pada tahun 2020 hubungan diplomatik kedua negara genap 70 tahun. Rusia merupakan negara yang sangat luas secara geografis, dari Kaliningrad di bagian Barat hingga Kamchatka di bagian Timur. Penerbangan langsung Moskow-Vladivostok sekitar 8,5 jam dengan perbedaan waktu 7 jam. Pemerintah Rusia mengembangan wilayah Timur Jauh Rusia yang berpusat di Vladivostok sebagai hub untuk kerja sama Rusia dengan kawasan Asia Pasifik. Berbagai kegiatan internasional diselenggarakan di Vladivostok, seperti APEC 2012 yang dihadiri Presiden RI dan forum ekonomi tahunan Eastern Economic Forum.

Secara geografis, Indonesia lebih dekat ke Vladivostok dari pada ke Moskow. Saat ini sejumlah produk Indonesia masuk pasar Rusia melalui Vladivostok, seperti kopi dan bir. Tidak sedikit warga Rusia dari wilayah Timur Jauh Rusia melalui Vladivostok yang berwisata ke Indonesia, khususnya Bali. Berdasarkan catatan KBRI Moskw, terdapat 56 WNI di wilayah Timur Jauh Rusia termasuk 35 orang di antaranya di Vladivostok yang sebagian besar adalah mahasiswa.

“Sudah waktunya Indonesia jadikan Vladivostok sebagai pintu masuk produk Indonesia ke wilayah Timur Jauh Rusia,” ujar Dubes Wahid.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(esn)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More