Usai Pidato Berapi-api Ancam Rusia, Calon PM Inggris Truss Tersesat Cari Pintu Keluar Ruangan

Jum'at, 15 Juli 2022 - 08:06 WIB
Calon PM Inggris Liz Truss usai pidato bingung cari pintu keluar ruangan. Foto/REUTERS
LONDON - Setelah berbagai kesalahan kampanye yang terjadi, ada yang lebih buruk. Calon Perdana Menteri Inggris Liz Truss tidak bisa menahan ekspresi malu yang melintas di wajahnya saat dia menyadari mengambil jalan yang salah menuju pintu keluar setelah pidatonya yang berapi-api.

Pidato yang isinya juga mengancam Rusia itu ditonton publik secara luas untuk memulai pertarungan menuju kepemimpinan Tory.

Menteri luar negeri Inggris itu berada di tempat ketiga di belakang Rishi Sunak dan Penny Mordaunt. Truss berjanji memotong pajak dan mengklaim dia “siap menjadi perdana menteri sejak hari pertama”.

Namun persiapannya ternyata tidak termasuk jalan keluar dari ruangan pidato itu setelah dia selesai menjawab pertanyaan para wartawan.

Truss tampak melangkah dengan percaya diri ke arah yang benar sebelum tiba-tiba ragu-ragu dan berbelok 90 derajat.





Dia kemudian berjalan cepat ke kerumunan sebelum berhenti dan mengamati sekeliling ruangan dengan tatapan kosong yang akan membuat Joe Biden terlihat seperti burung pemangsa di puncaknya.

Seorang ajudan kemudian bergegas dengan firasat yang menyarankan agar Truss tidak tertangkap kamera sedang kebingungan.

Sang ajudan dengan lembut menarik Truss ke arah yang berlawanan menuju pintu keluar.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More