Perbedaan Cara Merdeka Indonesia dan Malaysia

Senin, 09 Mei 2022 - 18:01 WIB
Warga merayakan Hari Kemerdekaan Malaysia di Kuala Lumpur. Foto/REUTERS
KUALA LUMPUR - Indonesia dan Malaysia sama-sama merdeka pada bulan Agustus. Meski sama-sama merdeka di bulan Agustus, Indonesia dan Malaysia ini mempunyai cara yang berbeda dalam meraih kemerdekaan.

Berikut perbedaan kedua negara dalam memperoleh kemerdekaan.

1. Cara Memperoleh Kemerdekaan

Kemerdekaan Indonesia diperingati pada 17 Agustus 1945. Hal ini ditandai dengan pembacaan naskah proklamasi kemerdekaan yang dibacakan oleh Soekarno dan Hatta.



Pembacaan naskah proklamasi kemerdekaan ini menandakan lahirnya negara Indonesia. Kemerdekaan Indonesia dilalui dengan pertumpahan darah.

Bahkan banyak pejuang yang gugur di medan perang melawan tentara Belanda.

Sedangkan kemerdekaan Malaysia diperingati pada 31 Agustus 1957. Kemerdekaan Malaysia ini ditandai dengan penyerahan kekuasaan wilayah Semenanjung Malaya dari Kerajaan Inggris kepada Federasi Malaysia.

2. Persiapan Kemerdekaan

Persiapan kemerdekaan Indonesia dianggap tergesa-gesa. Pasalnya satu hari sebelum kemerdekaan, yakni pada 16 Agustus 1945, Soekarno dan Hatta masih berada di Rengasdengklok usai diasingkan oleh golongan muda.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More