Jet Tempur Hawk Malaysia Jatuh di Penang, Satu Pilot Tewas

Rabu, 17 November 2021 - 16:42 WIB
Jet Tempur Hawk Malaysia Jatuh di Penang, Satu Pilot Tewas. FOTO/RMAF
KUALA LUMPUR - Jet tempur Hawk milik Angkatan Udara Kerajaan Malaysia (RMAF) jatuh di negara bagian Penang pada Selasa (16/11/2021) malam. Insiden ini menyebabkan satu pilot tewas dan seorang lainnya terluka.

Menteri Pertahanan Datuk Seri Hishammuddin Hussein mengatakan dalam sebuah pernyataan singkat di Twitter, bahwa RMAF telah diarahkan untuk menyelidiki dan menyerahkan laporan rinci tentang insiden tersebut.





"Saya baru saja menerima telepon dari Panglima Angkatan Udara Jenderal Tan Sri Ackbal Abdul Samad yang memberi tahu saya tentang insiden yang melibatkan pesawat Hawk 108 yang jatuh di Butterworth. Seorang penerbang tewas, yang lain terluka," kata Hishammuddin dalam sebuah postingan Facebook.

"RMAF telah diperintahkan untuk menyerahkan laporan rinci dan menyelidiki penyebab kecelakaan segera," tambah Hishammuddi. Ia juga mengatakan, Kementerian Pertahanan akan memberikan semua bantuan yang diperlukan kepada keluarga kedua penerbang.

Secara terpisah, RMAF mengkonfirmasi bahwa insiden tersebut, yang melibatkan salah satu jet tempur Hawk, terjadi sekitar pukul 22.07 waktu setempat di landasan Pangkalan Udara Butterworth, menurut kantor berita negara Bernama.



RMAF mengeluarkan pernyataan yang mengidentifikasi pilot sebagai Kapten Mohamad Affendi Bustamy dan Mayor Mohd Fareez Omar. Menurut pernyataan itu, Mohamad Affendi tewas dalam kecelakaan itu sementara Mohd Fareez, yang menderita luka-luka, dilaporkan dalam kondisi stabil dan dirawat di Rumah Sakit Seberang Jaya.

Seperti dilaporkan Malay Mail, Rabu (17/11/2021), seorang saksi mata kecelakaan itu menceritakan apa yang dia lihat. Ia mengaku mendengar dua ledakan keras beberapa saat sebelum melihat api membubung ke udara di landasan pangkalan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More