Kabur dari Penjara, Vampir Pembantai 10 Anak Tewas Dihajar Massa

Sabtu, 16 Oktober 2021 - 20:12 WIB
Masten Milimo Wanjala, 20, si vampir haus darah asal Kenya, tewas dihajar massa. Dia membunuh 10 anak laki-laki dan meminum darah di antara para korban. Foto/DCI
BUNGOMA - Seorang pria Kenya yang dijuluki "vampir haus darah" tews dihajar massa setelah melarikan diri dari penjara. Julukan itu disematkan padanya oleh polisi karena telah membantai 10 anak laki-laki dan meminum darah beberapa dari mereka.

Masten Milimo Wanjala, 20, kabur dari penjara dan lari ke kota kelahirannya di Bungoma, Kenya. Namun, jejaknya dilacak oleh penduduk desa di sebuah rumah dan dihajar hingga tewas.



Mengutip laporan BBC, Sabtu (16/10/2021), pihak kepolisian telah meluncurkan perburuan terhadap pria yang mengaku membunuh 10 anak laki-laki selama periode lima tahun itu.

Dia mengaku membius para korban dan membunuhnya. Dia juga meminum darah di antara para korban.



Dia sebenarnya telah ditangkap polisi pada bulan Juli lalu sehubungan dengan hilangnya dua anak dan kemudian mengakui pembunuhan yang lain.

Wanjala dijadwalkan muncul di pengadilan di Nairobi pada hari Rabu lalu tetapi tidak muncul.

“Agen dinas khusus telah melacaknya di Kenya Barat, tetapi sayangnya dia ditemukan oleh penduduk desa di Bungoma, dan dipukuli sampai tewas sebelum agen kami menangkapnya kembali,” tulis Direktorat Investigasi Kriminal (DCI) di Twitter pada hari Jumat (15/10/2021).

“Wanjala mengaku kepada detektif telah melakukan pembunuhan. Dia telah ditahan sampai dia menghilang secara misterius dua hari yang lalu," lanjut DCI.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More