Ukraina Tembakkan Rudal Besar-besaran ke Crimea, Tenggelamkan Kapal Perang Rusia

Jum'at, 02 Februari 2024 - 10:36 WIB
Serangan yang paling menonjol adalah serangan terhadap kapal perang Moskva pada April 2022, yang memaksa Rusia mengubah cara beroperasi di dekat wilayah yang dikuasai Ukraina.

Kapal perang tersebut menjadi terkenal setelah mengancam akan mengebom Pulau Ular di Laut Hitam jika tentara Ukraina yang mempertahankannya tidak menyerah. “Kapal perang Rusia, pergilah sendiri,” jawab salah satu tentara Ukraina saat itu.

Serangan terhadap kapal Ivanovets terjadi beberapa jam setelah Ukraina pada hari Rabu meluncurkan rentetan rudal ke Crimea, yang digambarkan oleh Komandan Angkatan Udara Ukraina sebagai bagian dari “pembersihan Crimea dari kehadiran Rusia.”

Ukraina meluncurkan 20 peluru kendali udara ke Crimea, dan pertahanan udara Rusia menghancurkan 17 di antaranya di Laut Hitam dan tiga lainnya di semenanjung, menurut Kementerian Pertahanan Rusia.

Disebutkan bahwa beberapa rudal dicegat di dekat lapangan terbang Belbek dekat kota Sevastopol.

“Militer kami berhasil menghalau serangan besar-besaran terhadap Sevastopol,” kata gubernur kota setempat yang ditunjuk Rusia, Mikhail Razvozhaev, pada Rabu, seraya menambahkan lebih dari enam rudal ditembak jatuh.
(mas)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More