Israel Imingi Uang ke Warga Gaza agar Bocorkan Lokasi Para Sandera
Rabu, 25 Oktober 2023 - 07:03 WIB
GAZA - Militer Israel telah menawarkan jaminan keamanan dan imbalan uang kepada warga Palestina di Gaza jika mereka berbagi informasi tentang keberadaan para sandera yang ditawan Hamas.
Iming-iming uang itu disampaikan militer Zionis melalui selebaran yang dijatuhkan dari udara di Gaza.
“Jika Anda menginginkan masa depan yang lebih baik bagi Anda dan anak-anak Anda, ambillah tindakan dan berikan kami informasi yang kuat dan berguna sesegera mungkin mengenai para sandera di wilayah Anda,” bunyi selebaran tersebut, sebagaimana dikutip dari Middle East Monitor, Rabu (25/10/2023).
“Tentara Israel meyakinkan Anda bahwa mereka akan melakukan upaya maksimal untuk memberi Anda dan rumah Anda dengan keamanan, serta imbalan finansial,” lanjut bunyi selebaran tersebut.
“Kami menjamin kerahasiaan lengkap Anda,” imbuh selebaran militer Israel sambil memberikan nomor ponsel yang dapat digunakan untuk mengirimkan informasi.
Sebelumnya, militer Israel mengatakan bahwa 222 sandera jadi tawanan Hamas di Jalur Gaza. Namun, angka itu belum dikonfirmasi oleh pihak Palestina.
Empat sandera telah dibebaskan atas dasar kemanusiaan, termasuk perempuan. Pembebasan empat sandera itu berkat mediasi yang dilakukan Qatar.
Salah satu sandera yang telah dibebaskan mengatakan dalam konferensi pers kemarin bahwa Hamas memperlakukan para sandera sangat ramah. Menurutnya, para sandera juga dirawat dengan baik.
Iming-iming uang itu disampaikan militer Zionis melalui selebaran yang dijatuhkan dari udara di Gaza.
“Jika Anda menginginkan masa depan yang lebih baik bagi Anda dan anak-anak Anda, ambillah tindakan dan berikan kami informasi yang kuat dan berguna sesegera mungkin mengenai para sandera di wilayah Anda,” bunyi selebaran tersebut, sebagaimana dikutip dari Middle East Monitor, Rabu (25/10/2023).
Baca Juga
“Tentara Israel meyakinkan Anda bahwa mereka akan melakukan upaya maksimal untuk memberi Anda dan rumah Anda dengan keamanan, serta imbalan finansial,” lanjut bunyi selebaran tersebut.
“Kami menjamin kerahasiaan lengkap Anda,” imbuh selebaran militer Israel sambil memberikan nomor ponsel yang dapat digunakan untuk mengirimkan informasi.
Sebelumnya, militer Israel mengatakan bahwa 222 sandera jadi tawanan Hamas di Jalur Gaza. Namun, angka itu belum dikonfirmasi oleh pihak Palestina.
Empat sandera telah dibebaskan atas dasar kemanusiaan, termasuk perempuan. Pembebasan empat sandera itu berkat mediasi yang dilakukan Qatar.
Salah satu sandera yang telah dibebaskan mengatakan dalam konferensi pers kemarin bahwa Hamas memperlakukan para sandera sangat ramah. Menurutnya, para sandera juga dirawat dengan baik.
(mas)
tulis komentar anda