Dapat Lampu Hijau dari AS, Israel Jual Sistem Pertahan Rudal Arrow 3 ke Jerman

Kamis, 17 Agustus 2023 - 21:32 WIB
Dapat lampu hijai dari AS, Israel jual sistem pertahanan rudal Arrow 3 ke Jerman. Foto/The Drive
TEL AVIV - Kementerian Pertahanan Israel mengatakan Amerika Serikat (AS) telah memberikan lampu hijau untuk menjual sistem pertahanan rudal Arrow 3 ke Jerman .

"Penjualan USD3,5 miliar akan menjadi kesepakatan pertahanan terbesar Israel," kata kementerian itu seperti disitir dari DW, Kamis (17/8/2023).

Menurut pernyataan dari Kementerian Pertahanan Israel, perjanjian pembelian sekarang harus ditandatangani oleh Kementerian Pertahanan kedua negara dan Israel Aerospace Industries, dengan kontrak akan selesai pada akhir tahun 2023.



"Kontrak itu akan didahului dengan Surat Komitmen yang ditandatangani oleh Israel dan Jerman, dengan pembayaran awal USD600 juta," kata pernyataan itu.

Seorang pejabat pertahanan Israel yang dikutip oleh kantor berita Reuters mengatakan sistem itu diharapkan akan beroperasi penuh di Jerman pada tahun 2030.

Sistem pertahanan rudal Arrow 3, yang dikembangkan bersama oleh badan pertahanan rudal Israel dan AS, dirancang untuk mencegat rudal balistik di atas atmosfer bumi.



Jerman mengatakan akan menerima pengiriman Arrow 3 pada kuartal keempat tahun 2025.

Berlin berusaha untuk meningkatkan kemampuan pertahanan udaranya sehubungan dengan invasi besar-besaran Rusia ke Ukraina, yang telah memicu kekhawatiran keamanan di seluruh Eropa.

Ketua Komite Pertahanan parlemen Jerman, Marie-Agnes Strack-Zimmermann, mengatakan dia "sangat lega" dengan keputusan AS untuk mengizinkan penjualan sistem pertahanan rudal tersebut.

“Ini akan beroperasi pada akhir 2025 dan, atas prakarsa kami, akan menjadi bagian dari sistem pertahanan udara Eropa,” katanya kepada kantor berita Jerman DPA.

Duta Besar Israel di Berlin, Ron Prosor, juga memuji pengumuman tersebut, menyebutnya sebagai "hari bersejarah."

"Untuk pertama kalinya, sistem Israel akan melindungi langit Jerman dan Eropa secara keseluruhan. Kesepakatan sebesar ini tidak akan mungkin terjadi tanpa upaya diplomatik yang intensif," tulisnya di platform X, sebelumnya dikenal sebagai Twitter.



"Kerja sama yang erat dengan rekan-rekan Jerman kami dalam hal ini menjadi contoh kedalaman hubungan strategis antara Israel dan Jerman," sambungnya.

Pemerintah Jerman telah mempelopori apa yang disebut prakarsa Perisai Langit Eropa, mendesak sekutunya untuk bersama-sama membeli sistem pertahanan udara setelah agresi Rusia terhadap Ukraina. Hampir 20 negara Eropa sejauh ini telah mendaftar.

Apa itu sistem pertahanan rudal Arrow 3?



Sistem pertahanan rudal Arrow 3 terdiri dari pos komando, perangkat radar, peralatan peluncuran dan peluru kendali.

Sistem ini merupakan level tertinggi dari pertahanan misil berlapis-lapis Israel dan dapat menghancurkan senjata penyerang hingga ketinggian lebih dari 100 kilometer.

Rudalnya dilengkapi dengan hulu ledak yang dapat dilepas yang bertabrakan dengan target.

Tingkat intersepsi yang tinggi memungkinkan penghancuran yang aman bahkan dari hulu ledak nuklir dan hulu ledak non-konvensional lainnya.

(ian)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More