Mengenal Blok Ekonomi Afrika Barat dan Negara Anggotanya

Jum'at, 11 Agustus 2023 - 18:05 WIB
Komunitas Ekonomi Negara-Negara Afrika Barat (ECOWAS) terdiri dari lima belas negara anggota yang berlokasi di kawasan Afrika Barat. Negara-negara ini memiliki ikatan budaya dan geopolitik dan berbagi kepentingan ekonomi yang sama.

Wilayah ECOWAS membentang seluas 5,2 juta kilometer persegi. Batas-batas kolonial masih tercermin dalam batas-batas modern antara negara-negara Afrika Barat kontemporer, melintasi garis etnis dan budaya, seringkali membagi satu kelompok etnis antara dua atau lebih negara.

Negara anggota blok ini adalah Benin, Burkina Faso, Cabo Verde, Pantai Gading, Gambia, Ghana, Guinea, Guinea Bissau, Liberia, Mali, Niger, Nigeria, Sierra Leone, Senegal dan Togo.

Markas besar ECOWAS berada di Abuja, Nigeria, dengan Ketua Bola Tinubu yang juga berasal dari Nigeria.
(ian)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More