7 Negara yang Memiliki Satelit Spionase, Nomor 5 Digunakan untuk Menjajah Palestina
Rabu, 31 Mei 2023 - 14:38 WIB
6. India
Foto/Reuters
Satelit mata-mata India dengan keunggulan pencitraan radar Isro Risat-2 resmi pensiun November 2022. Itu digunakan untuk operasi anti-infiltrasi dan anti-teroris. Itu merupakan satu dari 7 satelit spionase milik India.
Sensor utama Risat-2, yang dianggap sebagai satelit 'mata-mata', adalah radar aperture sintetis X-band dari Israel Aerospace Industries. Risat-2 diproduksi dipercepat setelah serangan teror Mumbai 2008 karena penundaan dengan C-band yang dikembangkan sendiri untuk satelit Risat-1. Satelit tersebut, yang merupakan satelit pengintai khusus pertama India, memiliki kemampuan pemantauan siang-malam serta segala cuaca. Itu juga digunakan untuk melacak kapal musuh di laut yang dianggap sebagai ancaman militer.
7. Inggris
Pada Juni 2022, Inggris luncurkan dua satelit 'seukuran kotak sereal' untuk memberikan kemampuan Inggris memata-matai dari luar angkasa.
Inggris saat ini mengandalkan citra dari pesawat RAF, serta Departemen Pertahanan AS yang membagikan datanya, untuk memantau hal-hal seperti pergerakan pasukan Rusia di medan perang Ukraina.
Tetapi para pejabat ingin membuat konstelasi satelit kecil intelijen, pengawasan dan pengintaian. Dengan begitu, Inggris tidak terlalu bergantung pada negara lain.
Peluncuran satelit itu merupakan bagian dari apa yang disebut misi 'Prometheus-2'.Itu merupakan prototipe dan akan melakukan latihan pengujian awal untuk melihat apa yang mungkin dilakukan Inggris di masa depan.
"Teknologi luar angkasa sangat penting untuk mengembangkan kemampuan Pertahanan," kata pejabat pemerintahan Inggris Jeremy Quin. 'Peluncuran Prometheus-2 merupakan langkah maju penting lainnya untuk program luar angkasa buatan sendiri kami," katanya.
tulis komentar anda