Intelijen AS Indikasikan Ukraina Terlibat Upaya Pembunuhan Putin dengan Drone

Kamis, 25 Mei 2023 - 16:54 WIB
Pejabat AS telah mengatakan secara konsisten bahwa mereka tidak mendorong Ukraina untuk melancarkan serangan lintas batas ke Rusia.

Pada kunjungan ke Washington awal bulan ini, Menteri Luar Negeri Inggris James Cleverly mengklaim tidak ada informasi baru tentang siapa yang melakukan serangan itu, tetapi menambahkan bahwa secara umum, Ukraina membela diri.

“Mereka perlu mempertahankan diri dengan cara yang efektif,” kata Cleverly menanggapi pertanyaan dari CNN.

“Mereka adalah pihak yang dirugikan dalam hal ini, kita tidak boleh melupakan itu. Dan untuk mempertahankan diri secara efektif, mereka harus merespons melalui penggunaan kekuatan. Tetapi selalu pastikan bahwa itu bijaksana, proporsional, dan mendukung mereka," tukasnya.

(ian)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More