AL Sri Lanka Temukan 14 Jenazah di Kapal Nelayan China yang Terbalik

Rabu, 24 Mei 2023 - 22:50 WIB
AL Sri Lanka Temukan 14 Jenazah di Kapal Nelayan China yang Terbalik. FOTO/Sri Lanka Navy
KOLOMBO - Angkatan Laut Sri Lanka telah menemukan 14 mayat di dalam kapal penangkap ikan China yang terbalik pekan lalu. Kapal nahas itu diketahui berlayar dengan 39 awak di dalamnya.

Penemuan itu terjadi sehari setelah penyelidikan awal oleh Kementerian Transportasi China menyimpulkan bahwa semua penumpang telah meninggal.



Kapal Lu Peng Yuan Yu 028 terbalik pada 16 Mei, dengan 17 warga China, 17 warga Indonesia dan 5 warga orang Filipina di dalam wilayah pencarian dan penyelamatan Australia yang luas, 5.000 km sebelah barat Perth.

Angkatan Laut Sri Lanka mengatakan, bahwa penyelam mereka telah menemukan dua mayat dan melihat 12 mayat lainnya pada Selasa (23/5/2023). AL Sri Lanka juga merilis foto yang menunjukkan lambung merah kapal yang terbalik dan mayat yang ditarik keluar dari air.



"Karena pembusukan dan potensi bahaya kesehatan yang ditimbulkan dengan beroperasi di perairan yang terkontaminasi dengan alat pelindung terbatas, diputuskan bahwa mengambil mayat-mayat itu akan sangat berbahaya," kata Angkatan Laut Sri Lanka, seperti dikutip dari AFP, Rabu (24/5/2023).

Dilaporkan pula bahwa lokasi 12 mayat di dalam kapal telah dipetakan dan diserahkan kepada pihak berwenang China. Kebangsaan mayat yang ditemukan tidak segera diketahui.



Australia telah mengirim tiga pesawat dan empat kapal untuk membantu upaya pencarian dan penyelamatan internasional.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More