KBRI Bangkok Gelar Webinar Upaya Penanganan Kasus WNI Korban TPPO di Perbatasan Thailand

Selasa, 21 Maret 2023 - 17:05 WIB
Dalam sambutan pembukanya, Duta Besar Indonesia untuk Kerajaan Thailand merangkap UNESCAP, Rachmat Budiman menyatakan beberapa hal yaitu misi KBRI Bangkok untuk selalu berkomunikasi aktif dan memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh WNI.

KBRI Bangkok juga mengadakan pelayanan konsuler dan keimigrasian bagi WNI yang tidak dapat hadir langsung ke Perwakilan Indonesia yang berada di Bangkok.

Sementara terkait webinar, sangat penting dilakukan penyampaian informasi mengenai isu TPPO kepada masyarakat guna meningkatkan public awareness agar tidak bertambah kasus serupa di masa mendatang.

Dekan FISIP Universitas Tanjungpura, Dr Herlan MSi hadir secara virtual menyampaikan apresiasi kepada KBRI Bangkok atas penyelenggaraan program webinar tersebut.

Webinar ini adalah bentuk kerja sama pertama antara KBRI Bangkok dan Universitas Tanjungpura. Universitas menyatakan mendukung KBRI Bangkok dalam upaya meningkatkan pelayanan terbaik untuk masyarakat.

Sejumlah informasi menarik dan penting dikemukakan lewat pembukaan oleh Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri, Judha Nugraha dan paparan oleh sejumlah narasumber yaitu Dr Elyta SSos MSi yaitu dosen pada Universitas Tanjungpura Pontianak, bersama dengan Dewi Lestari, Koordinator Fungsi Protokol dan Konsuler, dan Kombes Pol. Endon Nurcahyo yaitu Atase Polri KBRI Bangkok.

Masing-masing menyampaikan paparan mengenai upaya pencegahan TPPO di Kalimantan Barat, karakteristik dan modus operandi TPPO di Kalimantan Barat, dan penanganan WNI terindikasi korban TPPO bidang online scamming di perbatasan Thailand.

Menanggapi paparan tersebut, terdapat beberapa hal penting yang menjadi catatan dalam sesi diskusi dan tanya jawab.

Seorang keluarga dari korban online scamming berkesempatan menyampaikan testimoni atas kasus yang menimpa adiknya dan kini tengah berada dalam proses penanganan oleh pihak berwenang di Thailand.

Adanya testimoni tersebut menunjukkan bahwa kasus TPPO memberikan sense yang lebih nyata kepada masyarakat dan tidak hanya berupa penyajian data.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More