15 Tewas dan 70 Terluka dalam Kebakaran di Pasar Nairobi

Kamis, 28 Juni 2018 - 16:33 WIB
15 Tewas dan 70 Terluka dalam Kebakaran di Pasar Nairobi
15 Tewas dan 70 Terluka dalam Kebakaran di Pasar Nairobi
A A A
NAIROBI - Sedikitnya 15 orang tewas dan 70 lainnya luka-luka setelah si jago merah menyapu pasar dan sejumlah rumah di sekitarnya di pusat Ibu Kota Kenya, Nairobi.

"Api tiba-tiba berkobar dari gudang kayu," kata koordinator regional Nairobi Kangethe Thuku, seorang pejabat senior seperti dikutip dari Reuters, Kamis (28/6/2018).

Menurut Layanan Darurat St John Ambulance kebakaran terjadi sekitar pukul 2:30 pagi dan menyebar melalui pasar Gikomba dan apartemen serta lapak terdekat sebelum dikuasai sekitar 90 menit kemudian.

Terletak di pusat kota yang ramai dan padat, Gikomba adalah jantung dari pasar informal yang sangat besar. Pasar ini menjual segala sesuatu mulai dari pakaian bekas hingga perangkat keras. Pasar ini juga telah rusak beberapa kali karena kebakaran.

Thuku mengatakan jumlah korban tewas akibat kebakaran telah mencapai 15 orang.

"Sekitar lima ... tiba di rumah sakit dalam kondisi tewas tetapi kami masih memiliki sekitar sembilan mayat di gedung-gedung yang terbakar karena kami ingin memastikan dan menjamin keselamatan bangunan-bangunan itu," jelasnya.

Beberapa korban telah dibawa ke Rumah Sakit Nasional Kenyatta (KNH) sementara korban tewas ke-15 berada di Rumah Sakit Mama Lucy.

"Lebih lanjut 70 orang terluka dalam kebakaran, yang penyebabnya belum ditetapkan," tukasnya.

Seorang fotografer Reuters melihat mayat-mayat dibawa keluar dari sebuah bangunan dan orang-orang memilah-milah serpihan saat asap membubung dari tempat itu.

Pejabat Kepala Eksekutif KNH mengatakan rumah sakit bersiaha untuk lebih banyak korban. "Jika ada, kami siap untuk menerima mereka," kata Thomas Mutie.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5667 seconds (0.1#10.140)