Latihan Bersama, Kapal AL China Sambangi Myanmar

Sabtu, 20 Mei 2017 - 14:23 WIB
Latihan Bersama, Kapal...
Latihan Bersama, Kapal AL China Sambangi Myanmar
A A A
BEIJING - Kapal-kapal angkatan laut (AL) China mengunjungi Myanmar. Mereka akan melakukan latihan komunikasi, pencarian dan penyelamatan, serta latihan gabungan lainnya dengan AL Myanmar. Demikian pernyataan Kementerian Perhanan China.

"Kapal-kapal tersebut tiba di Yangon pada hari Kamis untuk kunjungan empat hari," kata juru bicara Wu Qian mengatakan dalam sambutannya yang dimuat di situs web kementerian tersebut seperti dikutip dari Reuters, Sabtu (20/5/2017).

Wu mengatakan China bersedia untuk memperkuat komunikasi strategis dan memperdalam kerjasama dengan Myanmar, sambil melakukan upaya bersama untuk menjaga perdamaian dan stabilitas regional serta mempromosikan hubungan bilateral.

Kunjungan kapal dimulai pada hari China dan ASEAN menyetujui kerangka kerja kode etik yang diperdebatkan untuk Laut Cina Selatan yang disengketakan.

Baca Juga: ASEAN-China Sepakati COC Framework Laut China Selatan

Itu terjadi setelah Presiden China Xi Jinping bertemu dengan peraih Nobel Aung San Suu Kyi, yang menjabat sebagai menteri luar negeri Myanmar juga menjadi kepala pemerintahan sipilnya secara de facto - di Beijing awal pekan ini setelah Forum Jalur Sutra China.

China memiliki hubungan dekat dengan mantan pemerintah militer Myanmar, dan dengan hati-hati mengawasi proses demokratisasi di tetangganya yang strategis di selatan.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7318 seconds (0.1#10.140)