PBB Bantah Pembicaraan Damai Suriah di Jenewa Ditunda
A
A
A
NEW YORK - Pejabat PBB membantah jika pembicaraan damai Suriah yang akan dijadwalkan berlangsung pada 8 Februari di Jenewa ditunda. Pernyataan itu dikeluarkan menyusul pernyataan Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia Sergei Lavrov yang menyatakan pembicaraan tersebut akan ditunda.
"Tidak ada konfirmasi bahwa pembicaraan damai pada bulan Februari telah ditunda," kata juru bicara utusan khusus PBB untuk Suriah Staffan de Mistura, Yara Al-Sharif, seperti dikutip dari Middle East Monitor, Sabtu (28/1/2017).
"Staffan de Mistura akan memutuskan ini ketika ia kembali dari pertemuan dengan Sekretaris Jenderal PBB dan perwakilan dari Dewan Keamanan PBB," imbuhnya.
Sebelumnya, Menlu Rusia Sergei Lavrov mengumumkan bahwa pembicaraan damai diundur sampai akhir Februari.
"Tanggal 8 Februari telah dimasukkan kembali sampai akhir bulan depan (Februari)," katanya pada pertemuan dengan perwakilan dari oposisi Suriah di Moskow, seperti dilaporkan kantor berita Rusia Tass.
"Tidak ada konfirmasi bahwa pembicaraan damai pada bulan Februari telah ditunda," kata juru bicara utusan khusus PBB untuk Suriah Staffan de Mistura, Yara Al-Sharif, seperti dikutip dari Middle East Monitor, Sabtu (28/1/2017).
"Staffan de Mistura akan memutuskan ini ketika ia kembali dari pertemuan dengan Sekretaris Jenderal PBB dan perwakilan dari Dewan Keamanan PBB," imbuhnya.
Sebelumnya, Menlu Rusia Sergei Lavrov mengumumkan bahwa pembicaraan damai diundur sampai akhir Februari.
"Tanggal 8 Februari telah dimasukkan kembali sampai akhir bulan depan (Februari)," katanya pada pertemuan dengan perwakilan dari oposisi Suriah di Moskow, seperti dilaporkan kantor berita Rusia Tass.
(ian)