Militer Suriah Sebut Kekuasaan ISIS Mulai Runtuh

Minggu, 27 Maret 2016 - 21:59 WIB
Militer Suriah Sebut Kekuasaan ISIS Mulai Runtuh
Militer Suriah Sebut Kekuasaan ISIS Mulai Runtuh
A A A
DAMASKUS - Komando pasukan militer Suriah mengatakan, pasukan pemerintah Suriah dan sekutunya telah merebut dan mengontrol penuh kota Palmyra. Komando pasukan militer Suriah mengatakan kemenangan itu menandai awal dari runtuhnya kelompok ISIS.

Dalam pernyataan yang dibacakan televisi Suriah, Komando militer Suriah mengatakan bahwa keberhasilan itu menunjukkan bahwa pasukan pemerintah Suriah dan sekutunya adalah satu-satunya kekuatan yang mampu mengalahkan terorisme di Suriah dikutip dari Reuters, Minggu (27/3/2016).

Pernyataan itu juga menyatakan jika tentara Suriah dan sekutunya, didukung Angkatan Udara Suriah dan Rusia, akan melanjutkan kampanye mereka terhadap ISIS dan Front al-Nusra serta kelompok teroris lainnya. Pemerintah Suriah menyatakan bahwa semua faksi bersenjata yang memerangi Presiden Bashar al-Assad adalah kelompok teroris.

Sebelumnya, pasukan pemerintah Suriah dikabarkan sudah berhasil merebut kembali kota bersejarah Palmyra dari tangan ISIS. Palmyra adalah salah kota terbesar, dan paling bersejarah di Suriah.

Menurut seorang sumber militer Suriah, Palmyra berhasil direbut kembali setelah jet-jet tempur Suriah, yang dibantu oleh jet tempur Rusia membombardir basis ISIS di kota tersebut. Sebagian anggota ISIS melarikan diri, dan konvoi kendaraan yang membawa senjata ISIS hancur dalam serangan itu.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8149 seconds (0.1#10.140)
pixels