Irak Bela Milisi Syiah, Saudi Walk Out Pertemuan Liga Arab
A
A
A
KAIRO - Delegasi Arab Saudi di Liga Arab memutuskan walk out dari pertemuan Liga Arab. Hal ini terjadi setelah Menteri Luar Negeri Irak, Ibrahim al-Jaafari, membela kelompok milisi Syiah Hashd Shaabi.
"Delegasi Saudi menarik diri dari balai pertemuan setelah pidato dari Menteri Luar Negeri Al-Jaafari yang menolak berbicara menentang Hashd Shaabi dan kelompok perlawanan lainnya," kata sebuah sumber kementerian Luar Negeri Irak kepada Reuters, Jumat (11/3/2016).
"Dalam sambutannya, ia mengatakan bahwa Hashd Shaabi dan Hizbullah telah menyelamatkan martabat orang-orang Arab dan orang-orang yang menyebut mereka teroris adalah teroris," katanya.
Seorang juru bicara kementerian luar negeri Arab Saudi tidak bisa dihubungi untuk memberikan komentar terkait insiden tersebut.
Ketegangan antara kekuatan Muslim Sunni dan Syiah telah meningkat sebagai akibat perang sektarian di Suriah, Yaman dan Irak. Liga Arab sendiri telah menjadi forum bagi negara-negara berpenduduk mayoritas Sunni, yang dipimpin oleh Arab Saudi, untuk menyampaikan keluhannya terhadap kekuatan Syiah di regional yang dipimpin oleh Iran.
"Delegasi Saudi menarik diri dari balai pertemuan setelah pidato dari Menteri Luar Negeri Al-Jaafari yang menolak berbicara menentang Hashd Shaabi dan kelompok perlawanan lainnya," kata sebuah sumber kementerian Luar Negeri Irak kepada Reuters, Jumat (11/3/2016).
"Dalam sambutannya, ia mengatakan bahwa Hashd Shaabi dan Hizbullah telah menyelamatkan martabat orang-orang Arab dan orang-orang yang menyebut mereka teroris adalah teroris," katanya.
Seorang juru bicara kementerian luar negeri Arab Saudi tidak bisa dihubungi untuk memberikan komentar terkait insiden tersebut.
Ketegangan antara kekuatan Muslim Sunni dan Syiah telah meningkat sebagai akibat perang sektarian di Suriah, Yaman dan Irak. Liga Arab sendiri telah menjadi forum bagi negara-negara berpenduduk mayoritas Sunni, yang dipimpin oleh Arab Saudi, untuk menyampaikan keluhannya terhadap kekuatan Syiah di regional yang dipimpin oleh Iran.
(ian)