Lagi, Kapal China Masuki Perairan Jepang

Sabtu, 26 Desember 2015 - 22:14 WIB
Lagi, Kapal China Masuki...
Lagi, Kapal China Masuki Perairan Jepang
A A A
TOKYO - Penjaga pantai Jepang mengatakan, sebuah kapal bersenjata milik Penjaga Pantai China kembali memasuki wilayah perairan yang diklaim oleh Jepang di Laut China Timur.

Menurut juru bicara Penjaga Pantai Jepang, kapal China tersebut adalah salah satu dari tiga kapal yang muncul di perairan Senkaku yang disengketakan. Di China, kepulauan itu dikenal sebagai Diaoyus. Kapal tersebut baru meninggalkan perairan Jepang sekitar 70 menit kemudian, seperti dikutip dari Reuters, Sabtu (26/12/2015).

Kapal tersebut terlihat pertama kali pada Selasa sore dan tengah berlayar dengan jaraak 29 km dari salah satu pulau yang diperebutkan kedua negara pada Rabu pagi.

Terkait hal ini, China mengatakan bahwa kapal mereka yang membawa perlengkapan standar dan tidak melakukan kesalahan di perairan China. Beijing mengatakan bahwa kapal Penjaga Pantai milik mereka kerap berlayar secara teratur di wilayah tersebut.

Insiden ini adalah kejadian yang kedua kalinya dalam bulan ini. Sebelumnya, pemerintah Jepang juga sempat protes kepada China karena kapal bersenjata milik Penjaga Pantai China berlayar mendekati sebuah pulau yang disengketakan kedua negara di Laut China Timur pada 23 Desember lalu. (Baca juga: Jepang Protes Kapal China Dekati Pulau Sengketa)
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6572 seconds (0.1#10.140)