ISIS Ajari Anggotanya Hindari Pengintaian NSA

Senin, 20 Oktober 2014 - 13:29 WIB
ISIS Ajari Anggotanya Hindari Pengintaian NSA
ISIS Ajari Anggotanya Hindari Pengintaian NSA
A A A
WASHINGTON - Kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) merilis sebuah panduan instruksi kepada anggotanya bagaimana cara menghindari pengintaian Badan Keamanan Nasional (NSA) Amerika Serikat saat menggunakan Twitter.

Pedoman tersebut diberikan secara menyuruh kepada militan ISIS untuk menghapus metadata dari tweet yang diposting secara online.

Panduan itu juga memberikan petunjuk lain, bagaimana menonaktifkan layanan lokasi pada perangkat mobile. Ini untuk menghindari posting nama, lokasi, dan benda-benda lain yang dapat diidentifikasi ketika menuliskan tweet.


The Financial Times, yang memperoleh salinan dokumen PDF panduan itu. Panduan itu muncul setelah NSA dan badan keamanan Inggris (GCHQ) mampu untuk memperoleh berbagai informasi penting mengenai keberadaan ISIS dengan menganalisis metadata dari posting-an gambar, pesan, dan tweet.

”Sejumlah panduan keamanan telah muncul, setelah musuh memperoleh manfaat dan telah membantu mengekspos identitas beberapa saudara atau mengidentifikasi beberapa situs yang digunakan oleh milisi dengan mudah,” bunyi kalimat panduan ISIS yang diterjemahkan dari bahasa Arab.

Dalam panduan itu, ISIS ingin mencegah kebocoran data yang bisa dimanfaatkan intelijen asing. ”Kita tahu masalah ini tidak hanya terkait dengan gambar, tetapi juga untuk file PDF, file word dan file video,” lanjut kalimat panduan itu yang juga dilansir Russia Today, Senin (20/10/2014).
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3902 seconds (0.1#10.140)