Koalisi AS Bombardir Fasilitas Milik ISIS

Senin, 31 Agustus 2015 - 13:40 WIB
Koalisi AS Bombardir Fasilitas Milik ISIS
Koalisi AS Bombardir Fasilitas Milik ISIS
A A A
WASHINGTON - Amerika Serikat (AS) dan sekutunya melancarkan serangan ke sejumlah titik yang diduga menjadi fasilitas milik ISIS. Setidaknya ada 20 serangan udara yang dilakukan oleh angkatan udara koalisi AS yang menghantam sejumlah fasilitas milik ISIS di Irak dan Suriah.

Dalam pernyataan yang dikeluarkan oleh pasukan koalisi, seperti dinukil dari Reuters, Senin (31/8/2015), pasukan koalisi menyerang tujuh titik yang menghancurkan dua unit kendaraan taktis ISIS, lima ekskavator, lima sepeda motor, tiga bangunan, dua gudang senjata, dan sejumlah kendaraan.

Sedangkan di Irak, pasukan koalisi melancarkan 13 serangan termasuk sebuah serangan yang menghantam kendaraan taktis ukuran besar milik ISIS. Serangan juga menghancurkan sejumlah titik yang menjadi posisi senapan mesin milik ISIS, tujuh bangunan, dua senapan mesin dan gudang persembunyian senjata di dekat Bayji.

Perang melawan ISIS terus dilakukan oleh AS dan sekutunya. Terakhir, angkatan udara Turki ikut dalam koalisi. Sebelumnya, Turki hanya sebatas menyediakan pangkalan militer bagi kepentingan AS dan sekutu-sekutunya.

ISIS sendiri terus bergerak maju meski telah digempur oleh koalisi AS. Terkahir, mereka berhasil menguasai lima desa yang berdekatan dengan perbatasan Turki.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4202 seconds (0.1#10.140)