Bom Bunuh Diri Hantam Mobil Polisi Pakistan Tewaskan 3 Orang

Rabu, 30 November 2022 - 17:13 WIB
loading...
Bom Bunuh Diri Hantam...
Bom bunuh diri menghantam mobil polisi Pakistan, menewaskan 3 orang. Foto/Ilustrasi/Sindonews
A A A
ISLAMABAD - Sebuah bom bunuh diri menghantam kendaraan polisi di kota Quetta, Pakistan barat daya. Menurut polisi, insiden itu menewaskan sedikitnya satu petugas polisi dan dua warga sipil serta melukai puluhan lainnya.

Wakil Inspektur Jenderal Polisi Quetta (DIG) Ghulam Azfar Mahesar mengatakan kepada wartawan bahwa kendaraan yang menjadi sasaran membawa personel keamanan yang dikerahkan untuk melindungi pekerja kampanye vaksinasi polio di ibu kota provinsi Balochistan, Pakistan.

Mahesar mengatakan insiden di distrik Buleli melukai sedikitnya 24 orang, 20 di antaranya adalah polisi. Dia menambahkan bahwa dua kendaraan lain juga rusak dalam serangan itu.

Javed Akhtar, seorang pejabat di rumah sakit pemerintah di Quetta, mengatakan bahwa seorang gadis berusia empat tahun dan seorang wanita termasuk di antara korban sipil.

Perdana Menteri Pakistan, Shehbaz Sharif, mengutuk ledakan itu. Ia mengungkapkan kesedihannya atas kematian warga sipil dan petugas polisi.

“Petugas polio menjalankan tugas mereka untuk memberantas penyakit ini tanpa mengkhawatirkan nyawa mereka. Mengakhiri polio sepenuhnya adalah salah satu prioritas utama pemerintah,” katanya seperti dilansir dari Al Jazeera, Rabu (30/11/2022).



Menteri Dalam Negeri Pakistan Rana Sanaullah juga mengeluarkan pernyataan, mengecam serangan itu dan meminta penyelidikan terperinci atas insiden tersebut.

Ketua Menteri Balochistan Abdul Quddus Bizenjo berjanji untuk melawan "tindakan pengecut".

"Semua yang terlibat dalam insiden ini dan fasilitatornya akan dibawa ke pengadilan," tegasnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kelompok Bersenjata...
Kelompok Bersenjata Tembaki Turis di Kashmir yang Dikelola India, 28 Orang Tewas
Mufti Pakistan Taqi...
Mufti Pakistan Taqi Usmani Tegaskan Perang Melawan Israel Hukumnya Wajib
Negara Eropa Timur Ini...
Negara Eropa Timur Ini Undang 150.000 Pekerja Migran Asal Pakistan
Taliban Eksekusi 4 Pria...
Taliban Eksekusi 4 Pria di Stadion Afghanistan yang Penuh Sesak
Kenapa Bendera Timnas...
Kenapa Bendera Timnas Afghanistan Tidak Diganti Bendera Taliban di Event Internasional?
Rusia Hapus Taliban...
Rusia Hapus Taliban dari Daftar Teroris, Afghanistan Perluas Kerja Sama
Tak Tiru Ukraina, Taliban...
Tak Tiru Ukraina, Taliban Tidak Akan Tawarkan Mineral Langka ke AS
Ngeri! China Ledakkan...
Ngeri! China Ledakkan Bom Hidrogen Non Nuklir Pertama di Dunia
Apa Tujuan Rusia Menaruh...
Apa Tujuan Rusia Menaruh Jet Tempur di Biak Papua? Ini Analisis Lengkapnya
Rekomendasi
Mengulik Kesepakatan...
Mengulik Kesepakatan Logam Tanah Jarang AS-Ukraina, Siapa Untung dan Apa Isinya?
Alasan Menyakitkan Raja...
Alasan Menyakitkan Raja Charles III Enggan Bertemu Pangeran Harry, Ogah Terlibat Drama
Kasus Dugaan KDRT, Suami...
Kasus Dugaan KDRT, Suami Selebgram Adelia Septa Ditahan
Berita Terkini
70 Eks Tentara Wanita...
70 Eks Tentara Wanita Israel Desak Pemerintahan Netanyahu Bebaskan Tawanan Gaza
29 menit yang lalu
Harvard dan Lebih dari...
Harvard dan Lebih dari 150 Universitas AS Gugat Pemerintahan Trump
1 jam yang lalu
Trump Buat Tawaran Terakhir...
Trump Buat Tawaran Terakhir untuk Akhiri Perang Ukraina
2 jam yang lalu
Putin akan Gelar Pertemuan...
Putin akan Gelar Pertemuan Puncak Khusus Rusia-Arab Tahun Ini
3 jam yang lalu
Bos Intel Israel: Netanyahu...
Bos Intel Israel: Netanyahu Perintahkan Dinas Keamanan Memata-matai Demonstran
4 jam yang lalu
Israel Bagikan Ucapan...
Israel Bagikan Ucapan Belasungkawa atas Wafatnya Paus Fransiskus, Lalu Menghapusnya
4 jam yang lalu
Infografis
Salah Satunya Bunuh...
Salah Satunya Bunuh Pendiri Hamas, Ini 3 Rudal Israel Buatan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved