Kalah Pemilu Lokal, Presiden Taiwan Mundur sebagai Ketua Partai

Minggu, 27 November 2022 - 01:01 WIB
loading...
Kalah Pemilu Lokal,...
Presiden Taiwan Tsai Ing-wen. Foto/REUTERS
A A A
TAIPEI - Presiden Taiwan Tsai Ing-wen mengundurkan diri sebagai ketua Partai Progresif Demokratik (DPP) yang berkuasa pada Sabtu (26/11/2022).

Pengunduran diri itu setelah strateginya membingkai pemilu lokal dengan isu perlawanan terhadap meningkatnya permusuhan China gagal membuahkan hasil dan tak memenangkan dukungan publik.

Pemilihan wali kota, kepala daerah, dan anggota dewan lokal biasanya mengangkat masalah domestik seperti pandemi dan kejahatan COVID-19. Mereka yang terpilih juga tidak akan mengangkat suara langsung tentang kebijakan China.

Tetapi Tsai telah menyusun ulang pemilu lokal tersebut sebagai lebih dari sekadar pemungutan suara lokal.



Dia mengatakan dunia menyaksikan bagaimana Taiwan mempertahankan demokrasinya di tengah ketegangan militer dengan China, yang mengklaim pulau itu sebagai wilayahnya.

Partai oposisi utama Kuomintang, atau KMT, memimpin atau mengklaim kemenangan di 13 dari 21 kursi wali kota dan bupati yang diperebutkan, termasuk ibu kota Taipei, dibandingkan dengan DPP yang hanya meraih lima.

Hasil pemilu lokal itu secara umum sesuai prediksi dan serupa hasil pilkada terakhir tahun 2018.

“Hasilnya mengecewakan harapan kami. Kami dengan rendah hati menerima hasilnya dan menerima keputusan rakyat Taiwan,” ujar Tsai kepada wartawan di markas partai saat dia berhenti sebagai ketua partai, yang juga dia lakukan setelah hasil buruk tahun 2018.

“Bukannya DPP tidak pernah gagal sebelumnya,” tambah Tsai, yang akan terus menjabat sebagai presiden hingga 2024.

“Kami tidak punya waktu untuk merasa menyesal. Kami jatuh, tapi kami akan berdiri lagi,” tutur dia.

Tsai mengatakan dia telah menolak tawaran pengunduran diri dari Perdana Menteri (PM) Taiwan Su Tseng-chang, yang juga anggota senior DPP.

Tsai memintanya tetap menjabat untuk memastikan kebijakannya diterapkan dengan benar.

Kabinet mengatakan Su telah setuju untuk tetap menjabat karena kebutuhan akan stabilitas di tengah situasi domestik dan internasional yang “sulit”.

China tak berkomentar, dengan kantor berita resmi Xinhua hanya mencatat pengunduran diri Tsai “untuk bertanggung jawab atas kinerja partai dalam pemilihan lokal Taiwan”.

Baik DPP dan KMT, yang secara tradisional mendukung hubungan dekat dengan China meskipun sangat menyangkal pro-Beijing, telah memusatkan upaya kampanye mereka di Taiwan utara yang kaya dan padat penduduk.

KMT dan DPP fokus juga di Taipei yang wali kotanya dari Partai Rakyat Taiwan yang kecil tidak dapat mencalonkan diri lagi karena batasan jangka waktu.

KMT menuduh Tsai dan DPP terlalu konfrontatif dengan China, dan mencoba menodai partai karena "merah", mengacu pada warna Partai Komunis China.

KMT memfokuskan kampanyenya untuk mengkritik tanggapan pemerintah terhadap pandemi COVID-19, terutama setelah lonjakan kasus tahun ini.

Ketua KMT Eric Chu merayakan kemenangan mereka, tetapi mengatakan mereka juga akan melindungi kebebasan Taiwan.

“Kami akan bersikeras membela Republik China dan melindungi demokrasi dan kebebasan,” papar dia kepada wartawan, menggunakan nama resmi Taiwan.

Dia menjelaskan, “Kami juga akan bekerja keras untuk menjaga perdamaian regional.”

China melakukan latihan perang di dekat Taiwan pada Agustus untuk mengungkapkan kemarahan atas kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taipei.

Aktivitas militer China terus berlanjut, meskipun dalam skala yang berkurang.

Pemilu berlangsung sebulan setelah Kongres ke-20 Partai Komunis China, di mana Presiden Xi Jinping mendapatkan masa jabatan ketiga yang belum pernah terjadi sebelumnya. Hal itu berulang kali diungkap Tsai selama kampanye.

Fokus sekarang akan beralih ke pemilu presiden dan parlemen 2024. Pemilu presiden dimenangkan Tsai dan DPP pada 2020 dengan janji melawan China dan mempertahankan kebebasan Taiwan.

Tsai menjalani masa jabatan keduanya dan tidak dapat mencalonkan diri lagi sebagai presiden karena batasan masa jabatan.

(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1643 seconds (0.1#10.140)