Jokowi: Xi Jinping dan Putin Akan Hadiri KTT G20 di Bali

Jum'at, 19 Agustus 2022 - 15:56 WIB
loading...
A A A
KTT G20 itu juga terjadi setelah China dan Rusia mendeklarasikan kemitraan strategis "tanpa batas" bahkan ketika sebagian besar dunia mengutuk keputusan Putin untuk menyerang Ukraina.

Washington sebelumnya menyerukan G20 untuk menghapus keanggotaan Rusia dan menarik undangan Putin untuk hadir ke KTT karena perang Ukraina.

Sementara itu, Indonesia telah memposisikan diri sebagai pembawa damai antar negara.

“Rivalitas negara-negara besar memang mengkhawatirkan,” kata Jokowi kepada Bloomberg.

“Yang kita inginkan agar kawasan ini stabil, damai, sehingga kita bisa membangun pertumbuhan ekonomi,” imbuh Jokowi.



Awal pekan ini, pemimpin Indonesia itu mengatakan Rusia dan Ukraina telah menerima negaranya sebagai "jembatan perdamaian".

Pada bulan Juni, dia adalah pemimpin Asia pertama yang melakukan perjalanan ke Kiev dan Moskow untuk bertemu dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky dan Vladimir Putin. Selama pertemuan, dia menyerukan diakhirinya perang dan solusi untuk krisis pangan global.

(ian)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1282 seconds (0.1#10.140)