Rusia Pasti Gunakan Senjata Nuklir Jika Situasi Seperti Ini

Jum'at, 19 Agustus 2022 - 08:13 WIB
loading...
Rusia Pasti Gunakan...
Rusia menegaskan hanya akan menggunakan senjata nuklirnya jika situasinya darurat. Foto/REUTERS
A A A
MOSKOW - Rusia memastikan akan menggunakan senjata nuklirnya jika situasinya darurat. Namun, Moskow mengatakan tidak tertarik untuk konfrontasi langsung dengan NATO dan Amerika Serikat (AS).

Penegasan doktrin nuklir itu disampaikan Kementerian Luar negeri Rusia pada hari Kamis.

Menteri Pertahanan Rusia Sergey Shoigu pada Selasa lalu mengatakan Moskow tidak perlu menggunakan senjata nuklir selama operasi militernya di Ukraina.

Shoigu menggambarkan spekulasi media bahwa Moskow mungkin menggunakan senjata nuklir atau pun senjata kimia dalam operasi militernya di Ukraina sebagai "kebohongan mutlak".



Berbicara pada briefing hari Kamis, juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Ivan Nechaev mengatakan senjata nuklir akan digunakan semata-mata sebagai tindakan "respons".

"Doktrin militer Rusia mengizinkan respons nuklir hanya sebagai respons terhadap ancaman pemusnah massal, atau ketika keberadaan negara terancam," katanya.

"Artinya, penggunaan senjata nuklir hanya dimungkinkan sebagai bagian dari respons terhadap serangan untuk membela diri dan hanya dalam keadaan darurat," ujarnya, seperti dikutip Reuters, Jumat (19/8/2022).

Rusia saat ini menjadi negara pemilik hulu ledak nuklir terbanyak di dunia, yakni 5.977 unit. Disusul Amerika Serikat dengan 5.428 unit.

Negara lainnya pemilik hulu ledak nuklir adalah China, Prancis, Inggris, Pakistan, India, Korea Utara dan Israel. Namun, Israel satu-satunya negara yang tidak secara resmi mengakui kepemilikan senjata nuklir.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Eks PM Inggris Tegaskan...
Eks PM Inggris Tegaskan Tidak Ada Alternatif NATO
Iran Tidak Peduli dan...
Iran Tidak Peduli dan Tak Takut dengan Ancaman Trump
Uni Eropa Bersiap untuk...
Uni Eropa Bersiap untuk Perang Besar, Berikut 4 Indikatornya
Siapa Emmanuel Lidden?...
Siapa Emmanuel Lidden? Penggila Sains Australia yang Dihukum 10 Tahun karena Ingin Membuat Senjata Nuklir
Mahasiswi PhD Asal Turki...
Mahasiswi PhD Asal Turki Ini Diculik saat Hendak Berbuka Puasa, Terancam Dideportasi dari AS karena Dituding Mendukung Hamas
Kunjungi Pangkalan Militer,...
Kunjungi Pangkalan Militer, JD Vance Tuding Bujuk Warga Greenland Bergabung dengan AS
AS Ngotot Kuasai Greenland,...
AS Ngotot Kuasai Greenland, Tuding Denmark Gagal Melindungi
Viral Pikachu Ikut Demo...
Viral Pikachu Ikut Demo di Turki, Lari Dikejar Polisi
Arab Saudi Rayakan Idul...
Arab Saudi Rayakan Idul Fitri Minggu 30 Maret, Gerhana Tak Pengaruhi Penampakan Hilal
Rekomendasi
Besok Lebaran, Stasiun...
Besok Lebaran, Stasiun Gambir Masih Ramai Pemudik
Besok Lebaran, Ini Kosakata...
Besok Lebaran, Ini Kosakata Seputar Idulfitri dan Penulisannya Menurut KBBI
Prabowo Salat Idulfitri...
Prabowo Salat Idulfitri di Masjid Istiqlal Dilanjutkan Open House di Istana
Berita Terkini
Blokade Israel Berlanjut...
Blokade Israel Berlanjut saat Idulfitri, Warga Palestina di Gaza Kelaparan
1 jam yang lalu
Arab Saudi dan Negara-negara...
Arab Saudi dan Negara-negara Teluk Rayakan Idulfitri Hari Ini
1 jam yang lalu
Israel Berencana Bongkar...
Israel Berencana Bongkar Kamp Pengungsi di Jenin dan Tulkarm Tepi Barat
2 jam yang lalu
Jumlah Korban Tewas...
Jumlah Korban Tewas Gempa Myanmar-Thailand Melebihi 1.600 Orang
3 jam yang lalu
Hamas: Perundingan dengan...
Hamas: Perundingan dengan Mediator Gencatan Senjata Gaza Intensif dalam Beberapa Hari Terakhir
4 jam yang lalu
Iran Tidak Peduli dan...
Iran Tidak Peduli dan Tak Takut dengan Ancaman Trump
5 jam yang lalu
Infografis
Trump Bela Putin, Tepis...
Trump Bela Putin, Tepis Klaim Rusia Tolak Gencatan Senjata
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved