Ketua DPR Nancy Pelosi: AS Ingin Taiwan Punya Kebebasan dengan Keamanan

Rabu, 03 Agustus 2022 - 13:32 WIB
loading...
Ketua DPR Nancy Pelosi:...
Ketua DPR AS Nancy Pelosi dan Presiden Taiwan Tsai Ing-wen melambaikan tangan di Taipei, Taiwan, 3 Agustus 2022. Foto/REUTERS
A A A
TAIPEI - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Amerika Serikat (AS) Nancy Pelosi menegaskan AS ingin Taiwan selalu memiliki kebebasan dengan keamanan dan tidak akan mundur dari itu.

Pernyataan Pelosi itu muncul pada Rabu (3/8/2022), selama kunjungan ke Taipei yang dikritik keras oleh China.

“Sambil menghormati kebijakan Satu China, solidaritas kami dengan Taiwan lebih penting dari sebelumnya,” ujar Pelosi, saat konferensi pers bersama dengan Presiden Taiwan Tsai Ing-wen.



“AS mendukung status quo dan tidak ingin sesuatu terjadi pada Taiwan secara paksa,” ungkap Pelosi.

Ditanya tentang konsekuensi ekonomi yang harus dihadapi Taiwan sebagai akibat dari kunjungannya, Pelosi mengatakan Undang-undang AS membuka pintu bagi pertukaran ekonomi yang lebih baik antara Amerika Serikat dan Taiwan.



“Taiwan berkomitmen mempertahankan status quo di seluruh selat Taiwan,” papar Tsai.

Dia menambahkan latihan militer China, yang diluncurkan sebagai tanggapan atas kunjungan Pelosi adalah reaksi yang tidak perlu.

Ketegangan meningkat di kawasan Taiwan akibat kunjungan Pelosi. China menggelar latihan militer di sekeliling Taiwan yang dianggap Taipei sebagai bentuk blokade laut dan udara.

(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur Siluman F-35 AS Dibatalkan, Ini Alasannya
Mahasiswa Indonesia...
Mahasiswa Indonesia Ditahan AS, Jadi Korban Kebijakan Imigrasi Trump
Jenderal AS Ini Sudah...
Jenderal AS Ini Sudah Tak Sabar Ingin Mengebom Iran, tapi...
Dulu Menentang, Sekarang...
Dulu Menentang, Sekarang Arab Saudi Dukung Kesepakatan Nuklir Iran-AS, Mengapa?
China Desak AS Akhiri...
China Desak AS Akhiri Perang Dagang, tapi Juga Siap Meladeni
Approval Rating Donald...
Approval Rating Donald Trump Terjun ke Titik Terendah
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom Nuklir B-1B ke Jepang, Pertama Kali sejak Perang Vietnam
Menhan AS Diduga Bagikan...
Menhan AS Diduga Bagikan Rincian Serangan Militer di Grup Chat Berisi Istri dan Saudaranya
Riwayat Penyakit Paus...
Riwayat Penyakit Paus Fransiskus hingga Wafat
Rekomendasi
Ekspor India Tembus...
Ekspor India Tembus Rekor Tertinggi di Tengah Tarif Baru Trump 26%
Menteri ATR Nusron Wahid...
Menteri ATR Nusron Wahid Kantongi Dalang Pagar Laut di Bekasi dan Sumenep
Haedar Nashir: Paus...
Haedar Nashir: Paus Fransiskus Tokoh Humanis Penebar Damai di Ranah Global
Berita Terkini
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Biak Papua
31 menit yang lalu
Siapa Saja Calon Paus...
Siapa Saja Calon Paus Berikutnya dan Bagaimana Proses Seleksinya?
1 jam yang lalu
Profil dan Biodata Paus...
Profil dan Biodata Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
2 jam yang lalu
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur Siluman F-35 AS Dibatalkan, Ini Alasannya
2 jam yang lalu
BREAKING NEWS! Paus...
BREAKING NEWS! Paus Fransiskus Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kasus Pencucian Uang...
Kasus Pencucian Uang Rp285,9 T, Hukuman Bui Seumur Hidup Miliarder Truong My Lan Dipangkas Jadi 30 Tahun
2 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved