Tiga Balasan Menohok Pangeran Mohammed bin Salman Membungkam Biden

Senin, 18 Juli 2022 - 09:23 WIB
loading...
Tiga Balasan Menohok...
Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman tos tinju tanpa berbicara di depan istana Kerajaan Arab Saudi di Jeddah, Jumat (15/7/2022). Foto/REUTERS
A A A
JEDDAH - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden dalam kunjungannnya ke Jeddah nekat mengkonfrontasi Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman tentang pembunuhan jurnalis Saudi, Jamal Khashoggi, tahun 2018. Namun, siapa sangka Pangeran Mohammed memberi balasan secara menohok.

"Sehubungan dengan pembunuhan Khashoggi, saya mengangkatnya di puncak pertemuan, memperjelas apa yang saya pikirkan saat itu dan apa yang saya pikirkan sekarang," kata Biden kepada wartawan usai pertemuan dengan Pangeran Mohammed bin Salman.

"Saya lugas dan langsung dalam mendiskusikannya. Saya membuat pandangan saya sangat jelas."

Namun, Pangeran Mohammed sang calon raja Arab Saudi yang dikenal dengan inisial MBS menolak bertanggung jawab atas pembunuhan Khashoggi di konsulat kerajaan di Istanbul. Biden mengatakan intelijen AS bertentangan dengan klaim sang pangeran.



MBS merasa Arab Saudi sudah memproses hukum kasus pembunuhan Khashoggi, termasuk menggelar persidangan dan menjalankan vonis pengadilan untuk para tersangka.

Lantaran masih diusik Biden, MBS membalas dengan mempertanyakan penanganan Amerika atas tiga masalah. Tiga balasan MBS ini telah cukup membuat Biden membisu.

1. Serangan Drone AS terhadap keluarga sipil Afghanistan

Ketika menarik pasukannya dari Afghanistan pada Agustus 2021, militer Amerika Serikat (AS) meluncurkan serangan drone bersenjata yang menewaskan 10 orang sekeluarga yang tak bersalah di Kabul.

AS awalnya berdalih serangan itu menargetkan kelompok ISIS-K. Namun, investigasi militernya sendiri mengakui yang menjadi korban adalah 10 warga sipil yang tidak bersalah.

Anehnya, Amerika tidak menindak komandan militer yang bertanggung jawab atas serangan itu. Sikap inilah yang membuat kerabat para korban sakit hati dan diangkat Pangeran Mohammed bin Salman saat bertemu Biden di Jeddah, pekan lalu.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Harvard dan Lebih dari...
Harvard dan Lebih dari 150 Universitas AS Gugat Pemerintahan Trump
Trump Buat Tawaran Terakhir...
Trump Buat Tawaran Terakhir untuk Akhiri Perang Ukraina
Putin akan Gelar Pertemuan...
Putin akan Gelar Pertemuan Puncak Khusus Rusia-Arab Tahun Ini
Kanada Ingin Gabung...
Kanada Ingin Gabung Uni Eropa, Balas Dendam terhadap Trump?
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
Trump Ingin Berunding...
Trump Ingin Berunding Langsung dengan Presiden China Xi Jinping
3 Fakta Kabar Perceraian...
3 Fakta Kabar Perceraian Barack Obama dan Michelle yang Mengejutkan, Benarkah Pisah?
Ngeri! China Ledakkan...
Ngeri! China Ledakkan Bom Hidrogen Non Nuklir Pertama di Dunia
Apa Tujuan Rusia Menaruh...
Apa Tujuan Rusia Menaruh Jet Tempur di Biak Papua? Ini Analisis Lengkapnya
Rekomendasi
Pertamina Regional Jawa...
Pertamina Regional Jawa Catatkan Produksi Minyak 54,2 MBOPD di 2024
Kasus Dugaan KDRT, Suami...
Kasus Dugaan KDRT, Suami Selebgram Adelia Septa Ditahan
Alasan Menyakitkan Raja...
Alasan Menyakitkan Raja Charles III Enggan Bertemu Pangeran Harry, Ogah Terlibat Drama
Berita Terkini
70 Eks Tentara Wanita...
70 Eks Tentara Wanita Israel Desak Pemerintahan Netanyahu Bebaskan Tawanan Gaza
29 menit yang lalu
Harvard dan Lebih dari...
Harvard dan Lebih dari 150 Universitas AS Gugat Pemerintahan Trump
1 jam yang lalu
Trump Buat Tawaran Terakhir...
Trump Buat Tawaran Terakhir untuk Akhiri Perang Ukraina
2 jam yang lalu
Putin akan Gelar Pertemuan...
Putin akan Gelar Pertemuan Puncak Khusus Rusia-Arab Tahun Ini
3 jam yang lalu
Bos Intel Israel: Netanyahu...
Bos Intel Israel: Netanyahu Perintahkan Dinas Keamanan Memata-matai Demonstran
4 jam yang lalu
Israel Bagikan Ucapan...
Israel Bagikan Ucapan Belasungkawa atas Wafatnya Paus Fransiskus, Lalu Menghapusnya
4 jam yang lalu
Infografis
8 Akuisisi dan Pembelian...
8 Akuisisi dan Pembelian Termahal Mohammed Bin Salman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved