Viral, Pengantin Pria Pukul Keras Kepala Istrinya karena Kalah Main Game

Selasa, 14 Juni 2022 - 10:19 WIB
loading...
Viral, Pengantin Pria...
Pengantin pria di Uzbekistan memukul keras kepala istrinya di depan para tamu selama resepsi pernikahan. Foto/east2west
A A A
TASHKENT - Seorang pengantin pria memukul keras kepala istrinya saat resepsi pernikahan berlangsung. Rekaman adegan tersebut viral dan memicu kemarahan online.

Pasangan pengantin baru asal Uzbekistan itu memainkan game selama resepsi pernikahan mereka.

Namun keadaan berubah menjadi buruk ketika pengantin wanita memberi isyarat untuk mengatakan bahwa dia telah menang. Pengantin pria tak terima, marah dan menyerang pasangannya.



Rekaman video yang viral menunjukkan pengantin pria memukul keras kepala istrinya dengan tangan kirinya di depan para tamu yang terkejut saat para pendamping pengantin menyaksikan kekerasan itu di depan mata mereka.

Para pengguna media sosial marah dengan kekerasan terang-terangan tersebut dan mendesak pengantin wanita untuk meninggalkan suaminya.

“Awal dari keluarga baru‍. Di Uzbekistan, pengantin wanita memenangkan game selama kompetisi pernikahan dan pengantin pria baru saja menyerangnya, hari pertama kebahagiaan pernikahan...Saya harap dia memiliki akal untuk pergi karena semakin buruk dari sini," tulis seorang pengguna Twitter yang membagikan rekaman video kekerasan tersebut.

“Tidak ada yang menghentikannya, tidak ada yang membelanya. Rekaman menunjukkan pasangan itu berpartisipasi dalam game, setelah itu dia memukulnya,” tulis pengguna Twitter lainnya yang merasa ngeri.

"Ini tercela," kecam seorang pengguna Twitter. Pengguna lain menyoroti para tamu yang tidak berbuat apa-apa, kemungkinan karena terkejut.

“Apa??? Tidak seorang pun harus diperlakukan seperti itu, terutama di depan orang lain, baik itu laki-laki atau perempuan,” tulis salah seorang pengguna Twitter, seperti dikutip news.com.au, Selasa (14/6/2022).
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2130 seconds (0.1#10.173)