Paspor Rusia Pertama Dibagikan pada Warga Kherson Ukraina Selatan
loading...
A
A
A
KHERSON - Pihak berwenang di kota Kherson, Ukraina Selatan, yang diduduki Moskow, membagikan paspor Rusia kepada penduduk setempat untuk pertama kalinya pada Sabtu (11/6/2022).
Kantor berita Rusia, Tass, melaporkan 23 warga Kherson menerima paspor Rusia pada upacara melalui “prosedur yang disederhanakan” yang difasilitasi dekrit yang ditandatangani Presiden Rusia Vladimir Putin pada Mei.
"Semua penduduk Kherson kami ingin mendapatkan paspor dan kewarganegaraan (Rusia) sesegera mungkin," ungkap kepala pemerintah Kherson pro-Rusia Vladimir Saldo seperti dikutip TASS.
“Ini adalah era baru yang akan dimulai bagi kami… Ini adalah dokumen terpenting yang dapat dimiliki seseorang dalam hidup mereka,” ujar Saldo kepada agensi RIA Novosti.
Pihak berwenang Kherson mengatakan waktu distribusi paspor dipilih dengan mempertimbangkan Hari Rusia.
Hari Rusia jatuh pada Minggu (12/6/2022) dan merupakan hari libur umum untuk menandai kemerdekaan Rusia dari bekas Uni Soviet.
Ini adalah kesempatan bagi banyak warga Rusia untuk menunjukkan kebanggaan nasional.
Kantor berita Rusia, Tass, melaporkan 23 warga Kherson menerima paspor Rusia pada upacara melalui “prosedur yang disederhanakan” yang difasilitasi dekrit yang ditandatangani Presiden Rusia Vladimir Putin pada Mei.
"Semua penduduk Kherson kami ingin mendapatkan paspor dan kewarganegaraan (Rusia) sesegera mungkin," ungkap kepala pemerintah Kherson pro-Rusia Vladimir Saldo seperti dikutip TASS.
“Ini adalah era baru yang akan dimulai bagi kami… Ini adalah dokumen terpenting yang dapat dimiliki seseorang dalam hidup mereka,” ujar Saldo kepada agensi RIA Novosti.
Pihak berwenang Kherson mengatakan waktu distribusi paspor dipilih dengan mempertimbangkan Hari Rusia.
Hari Rusia jatuh pada Minggu (12/6/2022) dan merupakan hari libur umum untuk menandai kemerdekaan Rusia dari bekas Uni Soviet.
Ini adalah kesempatan bagi banyak warga Rusia untuk menunjukkan kebanggaan nasional.