Rudal Rusia Hantam Kota Lviv, 6 Tewas dan 11 Terluka

Senin, 18 April 2022 - 23:06 WIB
loading...
A A A


Jatuhnya Mariupol, yang telah menjadi puing-puing dalam pengepungan selama tujuh minggu, akan memberikan kemenangan terbesar bagi Moskow dalam perang tersebut. Tetapi beberapa ribu pejuang, menurut perkiraan Rusia, berpegangan pada pabrik baja raksasa Azovstal seluas 11 kilometer persegi (4 mil persegi).

“Kami akan berjuang sampai akhir, untuk menang, dalam perang ini,” Perdana Menteri Ukraina Denys Shmyhal bersumpah pada Minggu di ABC “This Week.” Dia mengatakan, Ukraina siap untuk mengakhiri perang melalui diplomasi jika memungkinkan. “Tetapi kami tidak memiliki niat untuk menyerah," tegasnya.

“Banyak warga sipil Mariupol, termasuk anak-anak, juga berlindung di pabrik Azovstal,” kata Mikhail Vershinin, kepala polisi patroli kota, kepada televisi Mariupol. Dia mengatakan, mereka bersembunyi dari penembakan Rusia dan dari tentara Rusia.

(esn)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1996 seconds (0.1#10.140)